28.7 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    KPU Papua Barat Ungkap Status Caleg Partai Ummat: SK Pensiun Belum Diserahkan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Ketua KPU Provinsi Papua Barat, Paskalis Semunya, mengungkapkan salah satu caleg DPR Papua Barat untuk Pemilu 2024 dari Partai Ummat, berstatus pensiunan ASN. Akan tetapi, hingga pengumuman DCT yang bersangkutan belum menyetor SK pensiun.

    Caleg tersebut bernama Yohanes Rumaseb yang sebelumnya merupakan ASN di lingkup Pemkab Teluk Wondama. Ia bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) 1 untuk berebut kursi DPR Papua Barat.

    Baca juga:  Perbaikan Berkas Pencalonan 18 Parpol Diterima KPU Papua Barat

    “Sudah pensiun Februari 2022. Surat rekomendasi (pensiun) sudah ada sehingga ada perlakuan khusus,” ujar Paskalis usai Rapat Pleno Penetapan DCT Anggota DPR Papua Barat Pemilu 2024 di salah satu hotel di Manokwari, Jumat (3/11/2023).

    Baca juga:  Kajati Papua Barat: Tak Ada Ruang "Cawe-cawe" di Proyek RS Pratama Babo

    Ia menjelaskan berdasarkan surat edaran KPU RI Nomor 1035 pihaknya masih menunggu SK pensiun dari caleg tersebut hingga satu pekan ke depan. “Ini hanya tinggal SK pensiun, bukan pemberkasan,” katanya.

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Segera Realisasikan Kebun Sumber Bahan Pangan

    Sementara itu, terkait kampanye, Paskalis menjelaskan dalam 25 hari ke depan tidak akan ada masa kampanye. Masa kampanye dimulai pada 28 November 2023 mendatang. (LP12/Red)

    Latest articles

    Kasus Pemalsuan Dokumen CPNS PB Sudah P21, Polda Segera Serahkan 9...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat menyatakan, berkas perkara dugaan pemalsuan dokumen penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Pemprov Papua Barat telah lengkap atau...

    More like this

    Pilkada Mansel: Bernad-Mesahk Optimistis Rebut Oransbari dan Ransiki

    MANSEL, Linkpapua.com - Paslon Bernad Mandacan- Mesahk Inyomusi (Bermakna) menggelar kampanye akbar di lapangan...

    Legislator Perindo Musa Naa Ajak Masyarakat Teluk Bintuni Menangkan Yo Join

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Politisi Partai Perindo yang juga anggota DPRD Papua Barat Musa Naa mengajak...

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan...