26.7 C
Manokwari
Rabu, April 2, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    Massa di Manokwari Blokade Jalan Trans Papua Barat Buntut Lakalantas Maut

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kelompok massa memblokade jalan trans Papua Barat di Kelurahan Sowi, Distrik Manokwari Selatan, Kabupaten Manokwari, Selasa (26/9/2023).

    Tindakan ini merupakan respons terhadap kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang mengakibatkan korban meninggal dunia pada Senin (25/9/2023) kemarin.

    Baca juga:  Kapolri Mutasi 3 Kapolres di Papua Barat  

    Pukul 12.00 WIT, massa memulai blokade dengan menggunakan kayu dan membakar ban bekas, yang menghentikan lalu lintas melalui jalan tersebut.

    Personel kepolisian dari Polresta Manokwari dan Polda Papua Barat, didukung Kodim 1801/Manokwari, berada di sekitar lokasi untuk menjaga keamanan.

    Baca juga:  Triwulan II 2022, Ekonomi Papua Barat Tumbuh 6,07 Persen

    Akibat blokade ini, pengguna jalan diarahkan melalui jalur alternatif yang melewati kantor Gubernur Papua Barat dan kantor Bupati Manokwari. Beberapa kendaraan taktis, seperti water canon, telah ditempatkan di lokasi kejadian.

    Baca juga:  Ferry Onim Soroti Implementasi UU Otsus Belum Optimal untuk OAP  

    Hingga saat berita ini diturunkan pada pukul 16.15 WIT, massa masih mempertahankan blokade tersebut. (LP3/Red)

    Latest articles

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa (1/4/2025). PT Pertamina Patra Niaga mengumumkan penurunan harga untuk beberapa...

    More like this

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini Daftar Terbarunya

    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa...

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi...