27.7 C
Manokwari
Minggu, Mei 5, 2024
27.7 C
Manokwari
More

    Rekomendasi Mubes IKBW: Duet Hendrik Mambor-Andarias Kayukatuy Lanjut di 2024

    Published on

    WASIOR, linkpapua.com-  – Ikatan Keluarga Besar Wamesa (IKBW) Kabupaten Teluk Wondama merumuskan 11 poin hasil musyawarah besar IKBW, Minggu kemarin (26/3/2023). Salah satu isi rumusan itu adalah merekomendasikan kembali duet Hendrik Mambor-Andarias Kayukatuy di Pilkada 2024.

    “Merekomendasikan agar Andarias Kayukatuy tetap berpasangan dengan Bapak Hendrik Mambor sebagai calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada 2024 karena merupakan anak adat asli Wamesa,” demikian rekomendasi ketujuh Mubes IKBW yang dibacakan Korneles Paduai pada acara penutupan.

    Baca juga:  Bahas Stunting di Wondama, Waterpauw-Mambor Sepakat Pakai Pola 'Orang Tua Asuh'

    Hendrik Mambor dan Andarias Kayukatuy merupakan pasangan bupati dan wakil bupati Teluk Wondama saat ini. Keduanya terpilih dalam Pilkada tahun 2020 lewat jalur perseorangan alias independen.

    Baca juga:  Serapan JKN 2020 Rp14 M, Dominggus Harap BPJS Kesehatan Terus Bersinergi

    ​Sebelumnya, Andi Kayukatuy, panggilan karib Wakil Bupati Teluk Wondama telah menyampaikan keinginan untuk kembali berpasangan dengan Hendrik Mambor pada Pilkada 2024. Pernyataan serupa juga pernah disampaikan secara terbuka oleh Bupati Hendrik Mambor pada saat dilantik menjadi Ketua DPC Partai Gerindra Teluk Wondama.

    Baca juga:  Lepas Satgas Yonif RK 136 ke Mayerga, Kasihiw: Lindungi Rakyat

    ​Jika keduanya kembali berpasangan, maka tidak akan melalui jalur perseorangan lagi. Sebab baik Mambor maupun Andi sudah merupakan ketua parpol saat ini.

    Andi Kayukatuy kini menjabat sebagai Ketua DPC Partai Amanat Nasional (PAN) sementara Mambor menduduki kursi Ketua DPC Partai Gerindra Teluk Wondama. (LP9/red)

    Latest articles

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola...

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To School di Kabupaten Fakfak, Sabtu (4/5/2024). Kegiatan ini digelar sebagai...

    More like this

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola Hidup Sehat

    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To...

    Kapolda Kunjungan Kerja Ke Polres Pegunungan Arfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P melaksanakan kunjungan...

    Cabup dan Cawalkot di Papua Harus Persetujuan MRP, Tunggu Fatwa MA

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asosiasi Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) menghasilkan dua rekomendasi dalam rapat koordinasi...