26.5 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Tutup Bimtek E-Purchasing, Staf Ahli Gubernur PB: Mau Tak Ada Masalah, Lelang Sesuai Aturan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat (PB), Paulus Waterpauw, diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Umum dan Otonomi Khusus (Otsus), R.M. Thamrin Payapo, menutup bimbingan teknis (bimtek) kebijakan dan tata cara pelaksanaan e-purchasing pengadaan barang dan jasa pemerintah pada e-katalog.

    Baca juga:  Anggota Komite I DPD RI Ungkap Ada Mafia Pengelolaan Dana Otsus Papua

    Kegiatan yang dilaksanakan Biro Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah (Setda) Papua Barat ini berlangsung dua hari, mulai Kamis (26/1/2023) dan berakhir Jumat (27/1/2023).

    Thamrin mengatakan, untuk percepatan pelaksanaan APBD tahun 2023 diharapkan pengguna anggaran dan kuasa penguasa anggaran membenahi organisasi pengadaan barang dan jasa di lingkup OPD. Salah satu langkahnya, yakni meletakkan pejabat PPK, PP, dan menunjuk PPTK.

    Baca juga:  Peresmian Venue Ferdinand Waterpauw Bersamaan Sirnas Voli Pantai

    “Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa melakukan pendampingan dan memberikan laporan secara periodik,” ujarnya.

    Dia menyampaikan, tim Inspektorat agar melakukan pengawasan pelaksanaan e-purchasing serta menghitung progres dan mengusulkan sanksi untuk keseriusan proses pelaksanaan pengadaan barang dan jasa.

    Baca juga:  Imam Muslih berupaya Wujudkan Aspirasi Warga dari Reses

    “Kalau PPK mau tidak ada masalah, ya, laksanakan tahapan proses lelang sesuai dengan aturan. Ini juga perlu integritas dalam melaksanakannya,” pesannya. (LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...