28.6 C
Manokwari
Rabu, November 27, 2024
28.6 C
Manokwari
More

    Pekan Sagu Nusantara 2020, Wagub: Olahan sagu harus disajikan pada acara formal Papua Barat

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com- Provinsi Papua Barat merayakan Pekan Sagu Nusantara 2020, Selasa (20/10/20) di Manokwari.

    Acara dengan tema “Sagu Pangan Sehat Untuk Indonesia Maju” dibuka Wakil Gubernur Papua Barat, Mohammad Lakotani, S.H., M.Si.

    Dalam sambutannya, Wakil Gubernur mengajak seluruh masyarakat dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar tidak hanya menjadikan momen Pekan Sagu Nusantara sebagai aktivitas seremonial semata. Tetapi lebih kepada upaya mewujudnyatakannya dalam kehidupan nyata.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat dan Pj Gubernur Cek Kesiapan Pilkada Serentak Di Maybrat  

    “Papua Barat memiliki luas areal sagu terbesar kedua di Indonesia setelah Papua, yakni 510.000 Hektar. Dari luas tersebut yang baru digarap dalam bentuk dusun sagu dan kebun sagu, hanya seluas 20.000 Hektar atau 3,93 persen saja. Sehingga Papua Barat memiliki potensi pengembangan dan pemanfaatan sagu yang luar biasa”, kata Lakotani.

    Baca juga:  Dukung Ketahanan Pangan, Orgenes Wonggor Bagikan Bibit Sayur dan Kopi ke Petani

    Lanjutnya, Papua Barat memiliki lebih dari 100 olahan makanan dan minuman yang terbuat dari pati sagu maupun tepung sagu. Diantaranya, mie sagu, bakso sagu, beras analog, hingga beberapa kue basah dan keripik. Selain itu sagu juga dapat digunakan sebagai sumber pangan alternatif non beras.

    Baca juga:  Anggota DPR Papua Barat Mugiyono Reses di Prafi, Petani Sampaikan Keluh Kesah

    “Makanan olahan sagu sagu harus disajikan sebagai makanan sehat pada acara-acara formal di Provinsi Papua Barat,” tegas Lakotani seraya berharap sagu bisa memberikan kontribusi pangan sehat untuk Indonesia maju. (LPB7/red)

    Latest articles

    Coblos di TPS 24 dan Nomor Urut 222, Cawabup Nomor Urut...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Wakil Bupati Manokwari Mugiyono Rabu (27/11/2024) pagi mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 24 Kelurahan Amban untuk menyalurkan hak suaranya. Datang bersama...

    More like this

    Kapolda Papua Barat: Penyalahgunaan C-Pemberitahuan Bisa Dijerat Pidana

    MANOKWARI,linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menegaskan, penyalahgunaan pada C-Pemberitahuan bisa dijerat...

    Kapolda Papua Barat dan Pj Gubernur Cek Kesiapan Pilkada Serentak Di Maybrat  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang pelaksanaan Pilkada Serentak, Kabupaten Maybrat menjadi salah satu daerah yang mendapat...

    DPD BKPRMI Manokwari ajak Pemuda Masjid Gunakan Hak Suara dalam Pilkada

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Ketua DPD Badan Koordinasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Manokwari Masrawi Aryanto mengajak...