28.2 C
Manokwari
Rabu, Mei 8, 2024
28.2 C
Manokwari
More

    Tokoh Masyarakat Teluk Bintuni Serukan Jaga Kamtibmas Jelang 1 Desember

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Tokoh masyarakat di Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, menyerukan kepada seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Ini menjelang 1 Desember yang kerap dikaitkan dengan hari ulang tahun (HUT) Organisasi Papua Merdeka (OPM).

    Seruan itu disampaikan deretan tokoh masyarakat di Sekretariat Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Tujuh Suku Teluk Bintuni, Sabtu (19/11/2022).

    Diawali Kepala Suku Besar Wamesa yang juga sebagai tokoh muslim Papua Barat, Bahmuddin Fimbay. Dia menyampaikan, dalam perjalanan kehidupan harus menjaga rasa kebersamaan, persaudaraan, dan kecintaan kepada negara. Semua yang berada di tanah Papua, kata dia, adalah bagian dari Indonesia.

    Baca juga:  Kumpulkan Kadistrik dan Lurah, Ini Arahan Bupati Manokwari

    “Mari kita jaga jangan sampai termakan dengan isu-isu yang membuat kita terpecah belah. Mari kita jaga keamanan bersama TNI-Polri. Mereka tidak bisa bekerja kalau tidak ada kekompakan dan dukungan dari masyarakat. Terutama dari masyarakat tujuh suku dan secara khusus buat Suku Wamesa karena dari dulu sampai sekarang Bintuni dikenal dengan daerah yang damai,” kata Bahmuddin.

    Baca juga:  Polres Bintuni Tetapkan 2 Tersangka Kasus Beras Bansos

    Sementara, Ketua LMA Tujuh Suku Teluk Bintuni, Martin Wersin, mengatakan LMA ada untuk menyelesaikan masalah-masalah di lingkungan masyarakat.

    “Untuk itu kami semua masyarakat LMA Tujuh Suku dan tokoh-tokoh adat yang ada di sini, kami akan selalu menjaga kamtibmas di wilayah tanah adat kami. Kami tidak harap dan tidak bisa bayangkan hal-hal yang mengganggu keamanan dan ketertiban di Teluk Bintuni ini,” ujarnya.

    Baca juga:  Jelang HUT Bhayangkara, 50 Personel Polres Teluk Bintuni Ikut Donor Darah

    Martin meminta masyarakat untuk selalu menjalin komunikasi dengan pihak keamanan di lingkungannya masing-masing. “Kalau ada informasi untuk kita bisa bekerja sama dengan pihak keamanan dan seluruh masyarakat. Begitu juga sebaliknya,” ucapnya.

    Wakil Ketua Pegunungan Tengah Teluk Bintuni, Denius Wotibo, juga memberikan imbauan masyarakat Bintuni agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. Begitupun kepada warga yang di luar Teluk Bintuni. (LP5/Red)

    Latest articles

    Imam Syafi’i Lanjutkan Mendaftar di PKS dan Perindo Manokwari Selatan

    0
    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com-Imam Syafi'i terus bergerak ke sejumlah sekretariat partai politik, untuk mendaftarkan sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Manokwari Selatan, periode 2024-2029. Beranjak dari Partai...

    More like this

    Tangguh LNG Komitmen Percepat Program NSH di Teluk Bintuni

    JAKARTA, Linkpapua.com - BP Indonesia sebagai operator Tangguh LNG bertekad mempercepat dan menyelesaikan program...

    Friska Pricilia Kasihiw Pimpin Dekranasda Teluk Bintuni 2022-2024

    TELUK BINTUNI,linkpapua.com- Friska Pricilia Kasihiw resmi dilantik sebagai Ketua Dekranasda Kabupaten Teluk Bintuni periode...

    Teluk Bintuni Tetapkan Target Pembangunan 2021-2026: Fokus Dorong Infrastruktur Ekonomi 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Pemkab Teluk Bintuni menetapkan dua skala prioritas pembangunan 2021-2026. Dua prioritas...