27.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
27.1 C
Manokwari
More

    Surya Paloh Bebaskan Kader Usul Capres, DPW Papua Barat Siapkan Tiga Nama

    Published on

    JAKARTA, Linkpapua.com – Ketua Umum (Ketum) Partai Nasional Demokrat (NasDem), Surya Paloh, memberikan ruang seluas-luasnya kepada seluruh DPD dan DPW untuk mengusulkan calon presiden (capres) yang diinginkan rakyat di daerah masing-masing menghadapi pemilihan umum (pemilu) 2024 nanti. DPW NasDem Papua Barat menyambut baik langkah itu.

    “Ini menurut kami dari Papua Barat merupakan hal yang luar biasa karena baru pernah terjadi dalam kerja partai-partai politik yang notabenenya merupakan hal mutlak seorang ketua umum partai,” kata Wakil Ketua Bidang Politik dan Pemerintah Daerah, Syamsudin Seknun, mewakili Ketua DPW NasDem Papua Barat, Dominggus Mandacan, yang turut ikut dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu malam (15/6/2022).

    Baca juga:  SK 731 CPNS Pemprov Papua Barat Segera Terbit

    Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) dibuka secara resmi oleh Ketua Umum DPP Surya Paloh, Rabu (15/6/2022) malam.

    Baca juga:  KPU Manokwari Ingatkan Parpol Perhatikan Data Sipol

    Politisi muda ini mengungkapkan bahwa DPW NasDem Papua Barat telah menyiapkan tiga nama kader terbaik partai gerakan perubahan ini untuk disampaikan dalam rapat pleno nantinya.

    “Yang jelas sudah ada tiga nama kader terbaik Partai NasDem sebagai bakal calon presiden yang akan diusulkan DPW Papua Barat. Nama ini akan disurvei oleh lembaga survei internal terkait elektabilitasnya,” ucap Syamsudin.

    Baca juga:  PSP Berderma II NasDem Papua Barat Tepat di Hari Sumpah Pemuda 2021

    Dalam pembukaan Rakernas, Surya Paloh berharap kepada seluruh DPW agar mempersiapkan diri secara matang untuk menghadapi pemilihan presiden (pilpres) serta pemilihan legislatif (pileg) nanti.

    Ia punya keyakinan penuh bahwa partai yang punya mendorong politik tanpa mahar ini akan menjadi salah satu peserta pemenangan pemilu nanti, baik untuk pilpres maupun pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak tiap provinsi dan kabupaten/kota. (*/Red)

    Latest articles

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban ...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono menggelar kampanye di kelurahan Amban pada Sabtu (23/11/2024). Dalam kesempatan...

    More like this

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...