26.3 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Dukung Penuh Raperda Pembatasan Peredaran Miras

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari mendukung penuh langkah Pemkab Manokwari yang pada 2022 ini mengusulkan Rancangan Peraturan Daerah (raperda) tentang Pembatasan Peredaran Minuman Keras (Miras).

    “Memang dari kepolisian mendorong agar ada aturan-aturan tentang miras itu sebagai payung hukumnya agar lebih pasti soal status hukumnya di masyarakat. Sehingga kami dukung pemda membuat perda miras,” ujar Kapolres Manokwari, AKBP Parasian Herman Gultom, belum lama ini.

    Baca juga:  Pembangunan Megaproyek Pemkab Manokwari, DPRD Wanti-Wanti Soal Anggaran

    Miras di Manokwari memang menjadi masalah sosial yang terus menjadi persoalan dam mendapat perhatian.

    Baca juga:  Pandemi, Perdagangan Perempuan Meningkat di Teluk Bintuni

    Sejumlah tindak kriminal dan kecelakaan lalu lintas ditengarai karena pelaku maupun korban berada di bawah pengaruh miras.

    AKBP Parasian mengatakan pihaknya pun menaruh perhatian khusus terhadap peredaran miras di Manokwari.

    Dikatakannya, akhir-akhir ini angka kecelakaan disebabkan pengemudi di bawah pengaruh miras cukup tinggi. Bahkan, pekan lalu dalam sehari tiga orang harus meregang nyawa di jalanan.

    Baca juga:  Tingkatkan Perekonomian Warga, Babinsa Fakfak Panen Cabai Bersama Warga Binaan

    “Saya ingatkan agar jangan ada yang berkendara di bawah pengaruh miras karena selain membahayakan dia sendiri juga membahayakan pengendara lain,” ucapnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban ...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono menggelar kampanye di kelurahan Amban pada Sabtu (23/11/2024). Dalam kesempatan...

    More like this

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...

    Fernando Mansawan Ditunjuk jadi Ketua DPD Partai Nasdem Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Sepekan jelang pelaksanaan pilkada serentak 27 November, DPP Partai Nasdem menunjuk Fernando Loman...