25.5 C
Manokwari
Rabu, April 2, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Polres Manokwari Gelar Sertijab Sejumlah PJU

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari menggelar serah terima jabatan sejumlah PJU pada Senin (23/5/2022). Masing-masing Kabag Ops dari Kompol J Weken kepada Kompol Musa Jedi Permana, kapolsek Warmare dari Iptu Syarifudin kepada Iptu Kunandar serta penyerahan jabatan kepada Kasat Res Narkoba, Ipda John H.

    Baca juga:  Sukseskan Vaksinasi, Kapolsek Masni Bakal Edukasi Sampai Pelosok

    Sertijab tersebut dipimpin langsung Kapolres Manokwari, AKBP Parasian Herman Gultom. Dalam kesempatan tersebut kapolres mengungkapkan rotasi jabatan merupakan hal yang biasa terjadi dalam organisasi termasuk Kepolisian.

    “Rotasi yang dilakukan sudah berdasarkan perencanaan dan pertimbangan. Melalui perencanaan itu dipastikan dinamika organisasi berjalan untuk mendukung program yang sudah ditetapkan. Untuk pejabat baru dapat mengemban posisi yang diberikan dan dapat menyesuaikan diri,”ujar Gultom.

    Baca juga:  Gelar Lomba Kreasi Pangan Lokal, Indrayanti Mandacan : Menguatkan Persaudaraan Perempuan Arfak

    Dalam amanatnya, Gultom juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan baik selama bertugas di Polres Manokwari.

    Baca juga:  Polairud Polres Manokwari Ingatkan Masyarakat Tidak Gunakan Bom Ikan Saat Melaut

    “Kita harus siap menghadapi tantangan tugas kedepannya karena banyak agenda yang akan kita hadapi. Saya sampaikan agar personel yang ada dapat mendukung para pejabat yang baru dalam melaksanakan tugas,”pesan dia.

    Gultom yakin dengan pengalaman yang dimiliki para pejabat baru dapat melaksanakan tugas.(LP3/Red)

    Latest articles

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa (1/4/2025). PT Pertamina Patra Niaga mengumumkan penurunan harga untuk beberapa...

    More like this

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini Daftar Terbarunya

    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa...

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi...