26.2 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Giliran Pemkab Manokwari Bagi Puluhan Ribu Masker Ke Warga

    Published on

    MANOKWARI – Sebagai upaya pencegahan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19), Selasa (15/9/2020),  pemkab Manokwari bagikan masker kepada warga. Pembagian masker dilakukan di 5 titik jalan-jalan protokol di Manokwari.

    Plh. bupati Manokwari,  Edi Budoyo  didampingi Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 kab. Manokwari, drg. Henri Sembiring  terlihat membagikan masker di sekitar Traffic light Hj. Bauw.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Tutup Festival Teluk Doreh, Bakal Jadi Agenda Tahunan

    Bupati  menyampaikan bahwa pembagian masker dilakukan untuk menggugah kesadaran masyarakat agar bisa mematuhi protokol kesehatan.

    “Sebelumnya dari pemprov membagikan masker kepada masyarakat hari ini dari pemkab yang membagikan. Apalagi dengan pasien covid yang terus meningkat maka perlu ada kesadaran dari masyarakat. Dengan pasien yang meningkat kita harus hadir untuk mereka,” ujar Budoyo.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Akan Awasi Pelaksanaan Peniadaan Biaya PPDB

    Ditambahkan Budoyo, selama ini masih banyak warga yang tidak selalu menggunakan masker.

    “Biasanya masker dipakai saat sendiri tetapi saat berbicara masker dilepas atau diturunkan ini yang tidak benar. Kita tidak ingin dengan angka covid semakin tinggi berdampak ke pembatasan aktivitas lagi seperti beberapa bulan lalu karena ini berdampak sekali ke perekonomian,” ujar Budoyo.

    Baca juga:  Jam Kerja Dipangkas Selama Ramadan, BPJS Manokwari Tetap Beri Pelayanan Prima

    Sesuai edaran Bupati Manokwari, pembagian masker melibatkan seluruh OPD dilingkup pemkab Manokwari. Titik pembagian masker seperti di Traffic Light Makalew, Traffic light Suri, Traffic ligt Sanggeng dan Kwawi.

    Masker yang dibagikan berasal dari semua SKPD d lingkup Pemkab. Manokwari. Total 24.000 lembar masker yang berhasil dibagikan ke warga  hari ini. (LPB3/red)

    Latest articles

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan mengikuti kompetisi Liga 4 Indonesia Seri Nasional. Pelepasan digelar di...

    More like this

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda...

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4...