29.1 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    SKK Migas Optimistis Capai Kemandirian Energi di 2030

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – SKK Migas wilayah Papua dan Maluku tengah gencar melakukan melakukan sosialisasi guna penguatan ekonomi daerah. Di Maluku dan Papua, sektor ini diharapkan memberi kontribusi untuk mencapai target 1 juta barel minyak per hari.

    Penasihat ahli Kepala SKK Migas Bidang Teritorial Mayjend TNI (Purn) Nono Suharsono menyampaikan bahwa industri hulu migas memiliki kontribusi bagi pendapatan negara yang cukup besar. Bahkan sangat menentukan di masa masa krisis saat pandemi

    “Pemerintah, melalui SKK Migas memiliki visi dan target untuk mewujudkan produksi nasional 1 juta barel minyak per hari dan 12 miliar standar kaki kubik gas per hari di tahun 2030 untuk kemandirian energi,” ungkap Nono dalam rilis ke media ini, Sabtu (23/10/21).

    Baca juga:  Pimpin Upacara Penutupan Tradisi Pembaretan Bintara Remaja Afirmasi Otsus, Ini Pesan Kapolres Mansel

    Nono Suharsono menambahkan sinergitas dan kolaborasi bersama baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI, Polri, akademisi dan masyarakat dapat mendukung Proyek Strategis Nasional (PSN) dan mengamankan Objek Vital Nasional (Obvitnas). Karena itu ia mengharapkan ekplorasi sumur baru berupa kemudahkan perizinan di daerah berikut jaminan keamanan.

    “Termasuk juga kenyamanan berinvestasi, tentu untuk kelancaran kegiatan operasional hulu migas di Wilayah Maluku dan Papua,” terang dia.

    Baca juga:  Puluhan Jurnalis Dari Dua Provinsi di Tanah Papua ikuti Media Gathering SKK Migas

    Wakil Direktur Pengamanan Objek Vital Polda Maluku, AKBP Raja Arthur Lumongga, menyatakan komitmen untuk tetap menjaga keamanan wilayah kerja KKKS dan mencegah potensi konflik.

    Hal senada disampaikan oleh Asisten Intelijen Pangkalan Utama Angkatan Laut IX, Kolonel Laut (KH) Fahyudi, yang menginformasikan bahwa telah dibangun beberapa pangkalan dan Pos Angkatan Laut (posal) di wilayah teritorial Maluku.

    “Khusus untuk blok Masela, sedang dipersiapkan pengamanan teritorial khusus untuk mengamankan Obvitnas di wilayah perbatasan Indonesia – Australia”, ungkap Fahyudi.

    Wakil Rektor I Pattimura Ambon, Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy menyampaikan, Unpatti juga turut mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Maluku dengan telah dibukanya jurusan sains seperti teknik geologi dan teknik perminyakan, untuk meningkatkan kemampuan dan peluang masyarakat lokal berkarir di industri hulu migas.

    Baca juga:  Ali Baham Ingatkan Peran Distrik-Kampung di Mansel sebagai Kunci Pembangunan

    Bupati Kabupaten Seram Bagian Timur Abdul Mukti Keliobas menyampaikan bahwa pemerintah daerah memberikan dukungan untuk kelancaran kegiatan hulu migas di Kabupaten Seram Bagian Timur. Ia berharap rencana kegiatan seismik yang akan dilakukan oleh KKKS Balam Energy Pte Ltd dapat menemukan potensi reservoir hidrokarbon sehingga pemanfaatan sumber daya tersebut ke depan dapat meningkatkan pendapatan daerah dan kesejahteraan masyarakat. (*/Red)

    Latest articles

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November mendatang. Pelepasan logistik dimulai Sabtu (23/11/2024) di halaman KPU Manokwari. Anggota...

    More like this

    Silaturahmi bersama Warga Kompleks Manorian, Mugiyono : HERO Ingin jadikan Manokwari kota Modern

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono Jumat (22/11/2024) malam bersilaturahmi dengan...

    PERSINAS ASAD Papua Barat Resmi Dilantik, Siap Hasilkan Pesilat Potensial

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Provinsi Papua Barat masa bakti...

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Kesiapan Petani Menuju Swasembada Pangan

    FAKFAK,Linkpapua.com - Pj Gubernur Ali Baham Temongmere melakukan kunjungan ke Distrik Bomberai, Kabupaten Fakfak,...