28.8 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.8 C
Manokwari
More

    Kapolda Papua Barat Kunjungi  Pengungsi Korban Kebakaran Kompleks Borobudur

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Keriuhan sontak terjadi di tempat pengungsian korban kebakaran Kompleks Borobudur di Gedung Wanita, Selasa pagi (5/10/2021), saat Kapolda Papua Barat Irjen Pol Tornagogo Sihombing dan Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari, Martha Tornagogo, tiba di lokasi.

    Rombongan Kapolda mendatangi tempat pengungsian sementara korban kebakaran untuk memberikan sejumlah bantuan. Kapolda mengatakan, para korban harus terlayani dengan baik.

    Baca juga:  APBD Papua Barat 2025 Dirancang Rp3,4 T, Belanja Pegawai Capai Rp847 M

    “Para korban harus dilayani dan diperhatikan termasuk tempat pengungsiannya. Apalagi di sini akses MCK-nya juga sudah cukup baik. Di sini juga sudah tersedia dapur umum yang bisa mengakomodir keperluan makan korban,” ungkap Kapolda.

    Baca juga:  PSSI Kejar Deadline FIFA, 3 Pemain Naturalisasi Indonesia Diambil Sumpah di Italia

    Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Papua Barat, Martha Tornagogo, yang ikut mendampingi Kapolda mengungkapkan pihaknya juga akan berupaya untuk penyembuhan trauma healing bagi anak-anak korban kebakaran.

    Baca juga:  Pelatih Timnas Argentina: Tidak Mudah Melawan Indonesia, Lanjutkan!

    Dalam kunjungan tersebut, sejumlah bantuan diberikan oleh Kapolda, seperti bahan makanan, pampers, susu, selimut, dan sejumlah keperluan bayi lainnya. Dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga memberikan bantuan langsung bagi anggota Polres Manokwari yang juga menjadi korban kebakaran. (LP3/Red)

    Latest articles

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga Besar Fakfak di Manokwari Sabtu (19/4/2025) di kediaman Plt Sekda...

    More like this

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Rayakan 95 Tahun, PSSI Perkenalkan Logo Khusus Bertema Modern-Progresif

    JAKARTA, LinkPapua.com – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) meluncurkan logo khusus yang mengusung...