27.5 C
Manokwari
Jumat, Maret 14, 2025
27.5 C
Manokwari
More

    7 Komcab Bulat, Yustina Ogoney Terpilih Pimpin Pemuda Katolik Papua Barat

    Published on

    SORONG, linkpapua.com – Yustina Ogoney, SE resmi terpilih menjadi Ketua Pemuda Katolik Komisariat Daerah (Komda) Papua Barat Periode 2022-2025. Yustina terpilih dalam Musyawarah Komisariat Daerah (Muskomda) Muskomda yang digelar di Aula Gereja Katolik Paroki Katedral Sorong (2/4/2022).

    Baca juga:  Harapan Mambor Jelang Rekrutmen Calon MRPB: Harus Figur Terbaik

    Yustina secara bulat didukung oleh 7 komisariat cabang (komcab). Muskomda yang dipimpin Sekjen Pengurus Pusat Pemuda Katolik, Johannes Sitohang. Turut hadir Pastor Izak Bame Pr sebagai Pastor Moderator Pemuda Katolik, Pastor Imanuel Thenau, Pr, Wakil Uskup Bidang Hukum dan Vikaris Jendral Keuskupan Manokwari-Sorong Pastor Lewi Ibori, OSA.

    Baca juga:  BPBD Teluk Bintuni Imbau Warga Waspada Potensi Bencana Alam

    Pastor Lewi Ibori, OSA berpesan agar Kader Pemuda Katolik Papua Barat harus berkualitas dan berdaya saing. Ia berharap di bawah Yustina organisasi ini semakin solid.

    Yustina Ogoney menyampaikan bahwa dirinya siap memajukan Pemuda Katolik Papua Barat. Dirinya juga mengungkapkan akan melakukan agenda rekonsiliasi terhadap semua pihak yang sempat menjadi kompetitornya.

    Baca juga:  KPU Bintuni Pertanyakan Surat Pemberhentian Alimuddin Baedu sebagai ASN  

    “Dalam semangat Iman Kekatolikan saya akan berusaha merangkul mereka yang menjadi kompetitor saya,” pungkasnya. (LP5/red)

    Latest articles

    Sebar 1.000 Takjil, Polda Papua Barat Berkolaborasi dengan Ormas dan Mahasiswa

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat Bersama Ormas, BEM, Mahasiswa dan OKP membagikan 1.000 Takjil Kepada Masyarakat. Pembagian tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolda Papua Barat...

    More like this

    Sebar 1.000 Takjil, Polda Papua Barat Berkolaborasi dengan Ormas dan Mahasiswa

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat Bersama Ormas, BEM, Mahasiswa dan OKP membagikan 1.000 Takjil...

    Safari Ramadhan dengan Warga Ikaswara, Hermus Indou: ini Moment Silaturahmi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari dan Wakil Bupati Manokwari menghadiri Safari Ramadhan di Ikatan Sunda...

    Kepala-Bendahara Puskesmas Amban Manokwari Jadi Tersangka Korupsi Dana BOK

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kepala Puskesmas Amban, berinisial YK, dan Bendahara Puskesmas Amban, berinisial EBI,...