28.8 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.8 C
Manokwari
More

    17 Januari, DPW PPP Papua Barat Mulai Penjaringan Balaceg

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Papua Barat akan memulai penjaringan bakal calon legislatif (bacaleg) pada 17 Januari 2023 nanti. Pemilihan waktu itu sesuai dengan nomor urut partai; 17.

    Hal itu seperti disampaikan Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, saat peringatan hari lahir (harlah) ke-50 PPP di Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Teluk Bintuni, Kampung Argosigemerai, Distrik Bintuni Timur, Kamis (5/1/2023).

    Baca juga:  Antisipasi Penyebaran Covid-19, Syukuran Pelantikan Petrus-Matret Dihelat di Tiap Distrik

    “Kita akan mengatur pendaftaran untuk Teluk Bintuni sudah direncanakan 17 (Januari) dibuka pendaftaran bakal caleg,” kata Yasman.

    Sementara, Kabupaten Manokwari, Manokwari Selatan, Wondama, Kaimana, dan Fakfak, Yasman bersama Sekretaris DPW PPP Papua Barat, Asri, akan mendatangi tiap DPC untuk pemantapan.

    “Setelahnya sesegera mungkin menghadap Ketua DPP (Dewan Pimpinan Pusat) PPP untuk meninta petunjuk tentang karteker (Ketua) Papua Barat Daya agar segera ada karena sudah tidak bergantung pada Papua Barat,” bebernya.

    Baca juga:  Dulu Diragukan, Kini Yo Join Raup Dukungan Signifikan di Moskona Raya

    Yasman berharap PPP pada pemilihan legislatif (pileg) nanti bisa meraih kursi sebanyak-banyaknya. “Untuk di provinsi 3 kursi, untuk Teluk Bintuni 5 kursi, serta kabupaten lainya harus bisa lebih dari yang sekarang,” ujarnya.

    Sementara, Ketua DPC PPP Teluk Bintuni, Joko Lingara, menjelaskan untuk Teluk Bintuni daerah pemilihan (dapil) 1 ada 11 kursi terdiri dari 4 keterwakilan perempuan dan 7 keterwakilan lelaki, dapil 2 ada 5 kursi (2 keterwakilan perempuan dan 3 keterwakilan laki-laki), serta dapil 3 ada 4 kursi (2 keterwakilan perempuan dan 2 keterwakilan laki-laki)

    Baca juga:  Silaturahmi di Sorong, PPP Komitmen Beri Manfaat untuk Rakyat

    “Harapan saya sebagai Ketua DPC PPP Teluk Bintuni, semoga dapil 1, 2, 3 semua terisi agar apa yang kita harapkan semua berjalan dengan baik,” tuturnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga Besar Fakfak di Manokwari Sabtu (19/4/2025) di kediaman Plt Sekda...

    More like this

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo...