25.6 C
Manokwari
Sabtu, April 26, 2025
25.6 C
Manokwari
More

    12 Tahun Proyek Air Baku di Bintuni tak Kelar, Kasihiw Soroti BWS PB

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw menyoroti kinerja Balai Wilayah Sungai (BWS) Provinsi Papua Barat terkait proyek air baku yang belum juga mampu menyuplai wilayah kota Teluk Bintuni. Padahal proyek ini digulir sejak 12 tahun lalu.

    “Saya akan meminta Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) agar pekerjaan tersebut diselesaikan, Ini sejak 2021 dan hingga kini belum dinikmati masyarakat,” ujar Kasihiw, Jumat (25/2/2023).

    Baca juga:  Siap Bertarung, Tinju Papua Barat Yakin Bisa Bawa Pulang Medali PON

    Menurutnya, kebutuhan air bersih masyarakat sudah sangat mendesak. Selama ini mereka terpaksa menggunakan sumur bor.

    “Masyarakat banyak mengunakan air bor sedangkan air bor banyak dampaknya karena kualitasnya tidak bisa dijamin,” terang dia.

    Baca juga:  Presiden Prabowo Resmikan PP Perlindungan Anak di Era Digital

    Proyek rehabilitasi dan peningkatan air baku di Kabupaten Teluk Bintuni diketahui dimulai sejak tahun 2001. Proyek tersebut berasal dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

    Baca juga:  Bupati Teluk Bintuni Ingin OPD Gerak Cepat dalam Peralihan SIMDA ke SIPD

    Proyek ini tak berfungsi efektif. Suplai air bersih belum mampu menjangkau wilayah kota.

    “Saya sudah melihat upaya penangananya hingga titik penampungan di tanah merah. Ternyata air bersih tersebut belum bisa menyuplai distribusi air ke wilayah kota Bintuni,” imbuhnya. (LP5/red)

    Latest articles

    Toni Wenas Lantik Roberth Hammar sebagai Ketua PAPPRI Papua Barat

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Umum DPP Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI), Toni Wenas melantik pengurus DPD PAPPRI Papua Barat periode...

    More like this

    Toni Wenas Lantik Roberth Hammar sebagai Ketua PAPPRI Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Umum DPP Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Pemusik Republik Indonesia...

    Charles Imbir Jelang Pelantikan DPP Hanura: Jadilah Pilar Jawab Kesenjangan di Papua

    JAKARTA, LinkPapua.com - Ketua DPD Partai Hanura Papua Barat Daya, Charles AM Imbir, menyatakan...

    1.741 Casis Jalani Tes Psikologi Bintara Polri

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat tengah melaksanakan tahapan seleksi penting bagi para calon anggota...