28.1 C
Manokwari
Sabtu, April 26, 2025
28.1 C
Manokwari
More

    1 Tahun ‘Hebo’, Golkar Manokwari Komitmen di Barisan Pemerintah Hingga 2024

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Hermus Indou-Edi Budoyo  (Hebo) tepat 1 tahun hari ini, Sabtu (26/2/2022). Partai Golkar mengungkapkan komitmen ada di barisan pemerintah hingga 2024.

    “Dengan 1 tahun pemerintahan Hebo, semoga visi dan misi lewat program-program kerja bisa berjalan dengan baik di sisa masa jabatan. Sebagai Ketua Golkar Manokwari saya menyatakan dengan resmi mendukung pemerintahan Hebo sampai selesai masa jabatan di tahun 2024 nanti,” ujar Ketua Partai Golkar Manokwari Hariyono K May, Sabtu (26/2/2022).

    Baca juga:  Majukan Pariwisata Papua, KPWP Lakukan Ini

    Dikatakannya, dukungan bagi pemerintahan itu di-support melalui parlemen. Fraksi Golkar DPRD Manokwari akan mendukung program-program yang pro terhadap rakyat.

    Baca juga:  PKS Manokwari Komitmen Kawal Pemerintahan HEBO hingga 2024

    “Melalui Fraksi Golkar di DPRD Manokwari maka itu merupakan kekuatan politik yang kuat dan akan bekerja sama dengan pemerintah sesuai dengan kewenangan yang dimiliki oleh DPRD itu sendiri. Partai Golkar memiliki doktrin Partai Golkar adalah pengelolaan kekuasaan dan bukan perlawanan terhadap kekuasaan. Maka kita mengambil sikap baru yaitu kita berpartisipasi melahirkan kebijakan-kebijakan sebelum kebijakan itu diluncurkan,” jelasnya.

    Baca juga:  Polres Manokwari Tahan 11 Polisi Sepanjang 2021, 1 Orang Dipecat

    Hariyono yang baru terpilih dalam Musda Partai Golkar beberapa waktu yang lalu berencana dalam waktu dekat berkomunikasi dengan bupati selaku pembina politik di kabupaten Manokwari untuk melaporkan dan memperkenalkan pengurus Partai Golkar Manokwari yang baru. (LP3/Red)

    Latest articles

    Bawaslu Mansel Gelar Media Gathering Perkuat Sinergi Pengawasan Non-Tahapan

    0
    MANSEL, LinkPapua.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) menggelar media gathering bersama insan pers, pegiat pemilu, dan pemangku kepentingan lainnya. Kegiatan yang...

    More like this

    Charles Imbir Jelang Pelantikan DPP Hanura: Jadilah Pilar Jawab Kesenjangan di Papua

    JAKARTA, LinkPapua.com - Ketua DPD Partai Hanura Papua Barat Daya, Charles AM Imbir, menyatakan...

    Mugiyono jadi Irup Peringatan Hari Otda ke-29 tahun 2025

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari menggelar upacara peringatan hari otonomi daerah (Otda) ke-29...

    Buka Musrenbang Distrik Manokwari Selatan dan Tanah Rubuh, Bupati Ingatkan Program Harus Tepat Sasaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono mewakili Bupati, membuka pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang)...