27.2 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
27.2 C
Manokwari
More

    Wujud Peduli Lingkungan, Lapas Sorong Turut dalam Program Jumat Bersih

    Published on

    SORONG, Linkpapua.com– Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Sorong ambil bagian dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Hal ini ditunjukkan dengan turun langsung dalam kegiatan Jumat Bersih yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Sorong, Jumat (6/9/2024).

    Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah kota ini, Lapas Kelas IIB Sorong mengerahkan pegawai dan WBP yang berstatus tamping kebersihan untuk melakukan kerja bakti bersama. Aksi ini bukan hanya sekadar tanggung jawab sosial, tetapi juga langkah preventif dalam menghadapi potensi banjir, yang sering melanda Kota Sorong dan juga Lapas Kelas IIB Sorong, terutama pada musim hujan seperti bulan September.

    Baca juga:  Wapres Jadi Saksi Pengiriman Perdana, Warga Kecewa Temukan Label dan Isi Berbeda Produk Bio Bintuni

    Pembersihan fokus pada jalur sepanjang jalan protokol. Mulai dari Pasar Modern Rufei hingga Km 18.

    Baca juga:  Sasar Pengguna Knalpot Brong, Polresta Manokwari Gandeng POM TNI

    Partisipasi Lapas Kelas IIB Sorong ini mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat. Warga menilai Lapas Kelas IIB Sorong punya kepedulian pada lingkungan.

    Kolaborasi antara pegawai dan warga binaan ini memperlihatkan bahwa Lapas Sorong tidak hanya sebagai lembaga pemasyarakatan, tetapi juga mitra aktif masyarakaat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

    Baca juga:  Dina Flora, Paparkan Pola Efektif Melawan Hoax dan Menangkal Provokasi

    Dengan berpartisipasi dalam kegiatan ini, Lapas Kelas IIB Sorong menunjukkan bahwa warga binaan juga memiliki peran penting dalam menjaga lingkungan dan bisa menjadi bagian dari solusi bagi permasalahan kota Sorong.(LP2/Red)

    Latest articles

    Politisi PDI-Perjuangan Dorong Pembangunan Puskesmas di Kelurahan Padarni

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Untuk pelayanan medis yang maksimal ke masyarakat, Wakil Ketua Komisi IV DPRK Manokwari Trisep Kambuaya mendorong adanya pembangunan puskesmas baru dikelurahan Padarni. Pasalnya...

    More like this

    Politisi PDI-Perjuangan Dorong Pembangunan Puskesmas di Kelurahan Padarni

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Untuk pelayanan medis yang maksimal ke masyarakat, Wakil Ketua Komisi IV DPRK...

    Wabup Bintuni Imbau Warga Yakora Waspada Selama Operasi Pencarian Iptu Tomi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mengimbau masyarakat Distrik...

    Operasi Pencarian Iptu Tomi, Wabup Bintuni Pastikan Dukungan Medis di Yakora

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, turun langsung meninjau...