28.1 C
Manokwari
Kamis, April 25, 2024
28.1 C
Manokwari
More

    Waterpauw Akan Panggil Pertamina Soal Kuota BBM Nelayan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, akan memanggil pihak PT Pertamina untuk berkoordinasi soal kuota bahan bakar minyak (BBM) nelayan.

    “BBM untuk nelayan kita dikurangi. Jadi, kita akan undang Pertamina untuk koordinasi karena kalau di Manokwari saja sudah tidak terpenuhi, apalagi daerah lain,” kata Waterpauw, Kamis (12/1/2023), usai kunjungan ke pasar ikan Sanggeng, Kabupaten Manokwari.

    Baca juga:  Saleh Seknun Soal Pemalsuan Dokumen Honorer: Usut Sampai Tuntas!

    Menurutnya, nelayan di Manokwari kuantitasnya banyak sehingga kebutuhan BBM juga banyak.

    Baca juga:  Kepala BKD PB Sebut Belum Ada ASN Diperiksa Terkait Pemalsuan Dokumen

    “Nelayan kita kuantitasnya banyak. Mereka membutuhkan BBM yang cukup besar. Belum daerah lain, seperti Mandek, Wondama, Kaimana, Bintuni, dan Fakfak,” terangnya,

    Soal penambahan BBM, kata dia, akan membicarakan lagi dengan Pertamina.

    Di luar itu, Waterpauw menyampaikan akan berkoordinasi dengan Pertamina soal penambahan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan (SPBN).

    Baca juga:  Selubung Nama Dibuka Kapolda Papua Barat, Polres Manokwari Resmi Jadi Polresta

    “Kalau perlu pasti perlu. Pasar ikan juga harus jadi perhatian sehingga bisa seperti di Sorong dan Jayapura,” ucapnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Gabungan Mahasiswa Sorong Raya Galang Donasi untuk Korban Longsor Toraja

    0
    SORONG, Linkpapua.com - Gabungan mahasiswa se-Sorong Raya melakukan penggalangan donasi untuk korban longsor di Tana Toraja. Aksi kemanusiaan ini berlangsung akhir pekan lalu di...

    More like this

    Pj Gubernur Ali Baham: HUT Pekabaran Injil ke-70 Lembah Baliem Momentum Pengikat Persaudaraan

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menghadiri rangkaian HUT ke-70 Pekabaran...

    Pj Gubernur Ali Baham Bantu Pembangunan Masjid Al Aqsho Wamena

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid...

    Atasi Kesenjangan Sosial, Pemprov Papua Barat Butuh Keselarasan Anggaran  

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Asisten Perekonomian Papua Barat Melkias Werinusi mengatakan, pembangunan kesejahteraan sosial akan...