25.7 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
25.7 C
Manokwari
More

    Waterpauw Ajak Kodam Kasuari Kolaborasi: Jaga Stabilitas Keamanan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw bertatap muka dan memberi pengarahan di Kodam XVIII/Kasuari, Selasa (24/5/2022). Kedatangan Waterpauw disambut Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema.

    Pangdam mengatakan, apel dansat ini harusnya dilaksanakan awal Maret. Namun pihaknya menunggu sampai hadirnya penjabat gubernur.

    “Penjabat Gubernur Paulus Waterpauw merupakan bagian dari hadirnya Kodam XVIII/Kasuari,” ujar Pangdam.

    Baca juga:  9 Kabupaten di Papua Barat PPKM Level 3: Rumah Ibadah Buka, Resepsi Pernikahan Boleh

    Pangdam dalam kesempatan tersebut juga memaparkan program khusus dalam membantu pemerintah di bidang pendidikan, kesehatan dan pembangunan ekonomi kreatif. Ia mengemukakan TNI akan selalu hadir di tengah tengah masyarakat.

    Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw mengajak Kodam XVIII/Kasuari untuk berkolaborasi dengan pemerintah dalam berbagai bidang. Gagasan gagasan dari jajaran Kodam sangat dinantikan untuk membawa Papua Barat ke arah yang lebih baik.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat Serahkan 42 Mesin Pemotong Rumput untuk Masyarakat Mansel

    “Mari kita kolaborasi bersama. Pemerintah dan TNI harus menyatu untuk memberi maslahat bagi rakyat,” tuturnya.

    Dia juga meminta agar Kodam XVIII/Kasuari untuk melakukan sosialisasi UU Nomor 2 tahun 2021 tentang perubahan atas UU nomor 21 tahun 2001 tentang Otsus Papua dan peraturan turunannya dan Daerah otonomi Baru (DOB).

    Baca juga:  Kasus Kekerasan Seksual Oknum Pejabat Bintuni, Hari ini Terduga Pelaku Diperiksa

    Dia mengingatkan, tahun 2022 sudah terasa kehangatan soal politik menghadapi 2024. Meski TNI tidak masuk dalam ranah politik namun perannya sangat dibutuhkan dalam menjaga keamanan.

    “Saya harapkan Kodam membantu pemerintah daerah pada penyelenggaraan pesta akbar demokrasi tahun ini sampai 2024 dengan menjaga stabilitas keamanan daerah,” tandasnya.(LP9/Red)

    Latest articles

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak tidak dapat memberikan hak pilihnya di Pilkada 27 November 2024....

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    More like this

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa Mencoblos

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak...

    Momentum HGN di Raja Ampat, AFU Sebut Guru Pahlawan Sejati

    WAISAI, linkpapua.com- Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati (AFU) memimpin upacara peringatan Hari Guru...

    SKK Migas-KKKS GOKPL Gulirkan Program Kesehatan di Bintuni, Beri Pelatihan Bagi Perawat   

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– SKK Migas-KKKS Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) berkolaborasi dengan Dinas...