25.5 C
Manokwari
Minggu, Juli 6, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Wabup Teluk Bintuni Ajak Masyarakat Jaga Keamanan Lingkungan Jelang HUT Kemerdekaan RI

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Matret Kokop, mengajak kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni maupun masyarakat umum bersama-sama menjaga situasi dan kondisi keamanan lingkungan masing-masing.

    Matret menyampaikan itu saat memimpin apel gabungan Pemkab Teluk Bintuni dalam rangka persiapan memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Lapangan Gelanggang Argosigemerai, SP 5, Distrik Bintuni Timur, Senin (14/8/2023). “Jaga situasi dan kondisi keamanan lingkungan masing-masing agar selalu kondusif,” ujarnya.

    Baca juga:  Pemkab Bintuni Peringati Hari Otoda Ke-29, Wabup Bacakan Amanat Mendagri

    Di luar itu, Matret menyampaikan bahwa semarak HUT kemerdekaan tahun ini, pemerintah daerah melaksanakan berbagai kegiatan, termasuk lomba gerak jalan, tarik tambang, dan lomba-lomba lainnya.

    Baca juga:  Kado HUT Kemerdekaan RI, Waterpauw Berikan Penghargaan Kabupaten Berhasil Tangani Stunting

    “Juga persiapan pasukan paskibraka yang nantinya akan bertugas dalam upacara bendera merah putih dari anak-anak sekolah,” katanya,

    Panitia HUT kemerdekaan tingkat Teluk Bintuni, kata dia, juga telah menyampaikan imbauan untuk membersihkan bahu jalan protokol.

    “Saya ucapkan terima kasih untuk semuanya yang telah hadir pada apel gabungan ini. Kalau ada informasi atau laporan segera sampaikan agar semua bisa berjalan aman dan terkendali.

    Baca juga:  Perseman Matangkan Persiapan Menuju Liga 3 Nasional

    Namun demikian, Matret juga menyoroti absennya beberapa pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) pada kesempatan ini.

    “Yang hadir hanya 13 pimpinan OPD, pimpinan yang lain ke mana? Padahal, surat undangan apel gabungan sudah diberitahukan,” ketusnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Bung Karno Cup I 2025 Berakhir, Hermus Gelorakan Semangat Pemuda Dicabor...

    0
    ‎MANOKWARI, Linkpapua.com- Turnamen futsal Bung Karno Cup I 2025, yang digelar oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Manokwari dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno, resmi...

    More like this

    Bung Karno Cup I 2025 Berakhir, Hermus Gelorakan Semangat Pemuda Dicabor Futsal

    ‎MANOKWARI, Linkpapua.com- Turnamen futsal Bung Karno Cup I 2025, yang digelar oleh DPC PDI...

    Hermus Lantik TP-PKK dan pengurus Tim Pembina (TP) Posyandu Kabupaten Manokwari periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com-  Bupati Manokwari Hermus Indou melantik Pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga(TP-PKK) dan...

    235 Racer Turun di Kejurnas Motoprix Kapolda Cup 2025

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam semangat memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-79, Kapolda Papua Barat yang...