Bintuni- Tim Satgas Covid-19, kabupaten Teluk Bintuni menginformasi, berdasarkan hasil pemeriksaan dilaboratorium klinik RSUD Bintuni mengunakan metode realtime-PCR pada tanggal 23 September 2020, didapatkan 9 orang yang terkonfirmasi covid-19.
“Kabar baiknya, ada 45 pasien yang dinyatakan sembuh,” kata Juru bicara tim satgas covid-19 kabupaten Teluk Bintuni, dr Wiendo, kamis(24/9/20).
Ke -9 pasien yang terconfirmasi covid-19 akan menjalani isolasi di bangsal covid-19, RSUD Bintuni dan kampung Mansina.
“Mereka akan diberikan obat-obatan dan multivitamin, sehingga dapat mempercepat proses penyembuhan dan memutus rantai penularan covid-19,” tambah dr Wiendo.
Hingga 24 September 2020, total 378 warga kabupaten Teluk Bintuni yang terkonfirmasi positif covid-19, 202 pasien diantaranya dinyatakan sembuh. (LPB5/red)