28.3 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Upacara Penurunan Bendera, Kapolres Teluk Bintuni: NKRI Harga Mati, Salam Merah Putih

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Junov Siregar, bertindak sebagai inspektur upacara pada upacara penurunan bendera merah putih peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77 di Gelanggang Argosigemerai, Rabu (17/8/2022) sore.

    Menjadi komandan upacara Ipda Yulius Herman Samberi, perwira upacara Kabag Ops Polres Teluk Bintuni, AKP Vhalio Agafe, pembawa baki bendera Inka Umela Manibuy, siswa SMKN 1 Bintuni, serta penggerek bendera Muhammad Bahrum Rumadatul, siswa Madrasah Aliyah Baitul Amin, Muhammad Yusuf Aditya Pratama siswa SMAN 1 Bintuni, dan Arifin Ilham, siswa SMA Muhammadiyah.

    Baca juga:  Momentum HUT Bhayangkara, Polres Teluk Bintuni Ingin Makin Dekat Masyarakat

    Junov Siregar setelah proses penurunan bendera mengatakan mengapresiasi seluruh pihak kelancaran seluruh agenda upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI tahun ini. Khusus kepada anggota Paskibraka akan ada penghargaan.

    Baca juga:  KPU Manokwari Silaturahmi dengan Pekerja Media, Komitmen Sukseskan Pemilu 2024

    “Untuk anak-anak saya anggota Paskibraka akan kami berikan piagam penghargaan serta uang pembinaan sudah dalam bentuk buku tabungan,” kata Junov.

    Junov pada momentum Hari Kemerdekaan RI tahun ini mengungkapkan merdeka adalah sudah menikmati apa yang telah diperjuangkan oleh para leluhur sebagai pejuang.

    “Mari bersama-sama memajukan Kabupaten Teluk Bintuni. Paling utama jaga kebersamaan dan persaudaraan. NKRI harga mati, salam merah putih,” serunya.

    Baca juga:  Tim Gabungan Razia Sejumlah Kios di Bintuni, Sita Puluhan Botol Miras

    Adapun peserta upacara penurunan bendera, yakni pasukan TNI AD Kodim 1806 Bintuni, TNI AD Brigif 26, Sat Brimob Bintuni, Polres Teluk Bintuni, Basarnas Teluk Bintuni, Satpol PP Teluk Bintuni, jajaran Pemkab Teluk Bintuni, siswa SMP dan SMA, serta tokoh agama dan masyarakat. (LP5/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Sidang Sengketa Pilkada Bintuni: Hakim Sebut Selisih Suara tak Penuhi Syarat Gugatan

    JAKARTA,LinkPapua.com – Sidang gugatan sengketa Pilkada Teluk Bintuni, Papua Barat digelar di Mahkamah Konstitusi...

    Rokok Kretek jadi Salah Satu Komoditi Penyumbang Angka Kemiskinan di Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Seiring dengan pemulihan ekonomj yang tercatat pada Triwulan III 2024 yaitu pada...

    Anggaran Siap, Pemkab Bintuni Segera Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni siap memulai program Makan Bergizi Gratis. Pemda tengah...