26.2 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Tutup Bimtek E-Purchasing, Staf Ahli Gubernur PB: Mau Tak Ada Masalah, Lelang Sesuai Aturan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat (PB), Paulus Waterpauw, diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Umum dan Otonomi Khusus (Otsus), R.M. Thamrin Payapo, menutup bimbingan teknis (bimtek) kebijakan dan tata cara pelaksanaan e-purchasing pengadaan barang dan jasa pemerintah pada e-katalog.

    Baca juga:  Ketua KPU Papua Barat Tunggu Penjelasan KPU RI Soal Penunjukan Komisioner KPU Pegaf

    Kegiatan yang dilaksanakan Biro Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah (Setda) Papua Barat ini berlangsung dua hari, mulai Kamis (26/1/2023) dan berakhir Jumat (27/1/2023).

    Thamrin mengatakan, untuk percepatan pelaksanaan APBD tahun 2023 diharapkan pengguna anggaran dan kuasa penguasa anggaran membenahi organisasi pengadaan barang dan jasa di lingkup OPD. Salah satu langkahnya, yakni meletakkan pejabat PPK, PP, dan menunjuk PPTK.

    Baca juga:  Kejati Usut Dugaan Korupsi di Disnakertrans Papua Barat, Segera Tetapkan Tersangka 

    “Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa melakukan pendampingan dan memberikan laporan secara periodik,” ujarnya.

    Dia menyampaikan, tim Inspektorat agar melakukan pengawasan pelaksanaan e-purchasing serta menghitung progres dan mengusulkan sanksi untuk keseriusan proses pelaksanaan pengadaan barang dan jasa.

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Sinkronkan Penataan Kelembagaan Daerah Mengacu Otsus

    “Kalau PPK mau tidak ada masalah, ya, laksanakan tahapan proses lelang sesuai dengan aturan. Ini juga perlu integritas dalam melaksanakannya,” pesannya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan mengikuti kompetisi Liga 4 Indonesia Seri Nasional. Pelepasan digelar di...

    More like this

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo...

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...