26.2 C
Manokwari
Rabu, April 16, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Tim Desk Pilkada Pemprov Papua Barat akan Monitoring Persiapan di 7 Kabupaten  

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com – Sekretaris Desk Pilkada Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini mengatakan, Tim Desk Pilkada akan mengunjungi 7 kabupaten di Papua Barat sebelum hari pencoblosan 27 November. Tim Desk Pilkada akan turun memastikan seluruh persiapan berjalan sebagaimana mestinya.

    “Saat ini termasuk bapak Pj Gubernur sedang berada di Fakfak bersama Asisten II. Setelah Fakfak akan menyusul kabupaten lain. Desk Pilkada akan menyelesaikan kunjungan di 7 kabupaten sebelum 27 November,” terang Marini, Jumat (22/11/2024).

    Baca juga:  Operasi Ketupat 2022 Dimulai Besok di Bintuni: Fokus Pengamanan Mudik dan Pekat

    Menurut Marini, kedatangan Desk Pilkada ke daerah untuk memonitoring keadaan di lapangan. Marini membeberkan bahwa tugas Deks Pilkada yaitu memfasilitasi jalannya pilkada.

    Baca juga:  Dari Bukber dan Diskusi di Mansel: Wagub Minta Vaksinasi tak Kendor

    “Sampai saat ini laporan dari KPU, Bawaslu bahwa mereka siap. Anggaran juga sudah masuk untuk mereka laksanakan. Sehingga tidak ada alasan bahwa tanggal 27 pilkada di Papua Barat harus dilaksanakan,” tegasnya.

    Marini berpesan untuk seluruh masyarakat di Papua Barat pada tanggal 27 November agar datang ke TPS menyalurkan hak pilihnya masing-masing. Agar partisipasi politik masyarakat di Papua Barat dapat diperoleh setinggi-tingginya.

    Baca juga:  Upacara HUT Ke-51 Korpri, Pj Sekda Papua Barat Sampaikan Lima Pesan Penting

    “Artinya kita datang ke TPS untuk memberikan hak politik kita dalam demokrasi. Mari, bapak/ibu, kakak/adik semuanya kita datang ke TPS,” imbuhnya, (LP14/red)

    Latest articles

    Dilantik Wagub, Eko Heri Winarno Resmi Jabat Kepala BPKP Papua Barat

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Eko Heri Winarno resmi dilantik sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Papua Barat oleh Wakil Gubernur (Wagub)...

    More like this

    Dilantik Wagub, Eko Heri Winarno Resmi Jabat Kepala BPKP Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Eko Heri Winarno resmi dilantik sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan...

    Sinergi Cegah Korupsi, Bupati Bintuni Ikuti Rakor Pedoman MCSP KPK 2025

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengikuti rapat koordinasi (rakor) sosialisasi...

    Tatap Muka Kodim dan Wartawan, Komitmen Bangun Komunikasi Positif di Sorong

    SORONG, LinkPapua.com - Kodim 1802/Sorong menegaskan komitmennya membangun komunikasi positif dan terbuka dengan insan...