26.4 C
Manokwari
Jumat, Maret 14, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Tiga Tambahan dari Pemkab Manokwari, DPRD Kini Bahas Sembilan Raperda

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dalam rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Manokwari tentang Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang merupakan inisiatif DPRD Manokwari dan usulan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari, terdapat usulan tambahan Raperda.

    Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Manokwari, Masrawi Aryanto, mengatakan Raperda tambahan tersebut sesuai dengan kebutuhan.

    Baca juga:  Paslon BERBUDI Silahturahmi Bersama Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Papua Barat

    “Memang awalnya Raperda dari Pemda hanya 2 Raperda, tetapi saat pandangan akhir fraksi terdapat 3 tambahan Raperda sehingga total Raperda yang menjadi inisiatif Pemda menjadi 5 Raperda. Namun, secara umum 3 Raperda itu juga sudah tertuang dalam Propemperda tahun 2022,” ujar Masrawi, Senin (15/8/2022).

    Dikatakannya, 3 tambahan Raperda dari Pemda, yaitu Raperda tentang Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) Mambruk Karya Mandiri, Raperda tentang Penyertaan Modal pada Perseroda Mambruk Karya Mandiri, serta Raperda tentang Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif di Manokwari.

    Baca juga:  Gakplin Prokes Masa PPKM Darurat di Manokwari, Masih Ada Warga Tak Pakai Masker

    “Kami juga melihat Raperda tambahan yang diusulkan itu sudah tepat karena memang dalam pembentukan Perseroda harus disertai pemodalannya. Sedangkan, untuk pariwisata perlu ada payung hukum agar dapat mengatur pengelolaan pariwisata karena selama ini belum ada,” jelasnya.

    Baca juga:  Komisi C Minta Pemkab Manokwari Prioritaskan Infrastruktur di Dataran Warpramasi

    DPRD Manokwari menjadwalkan mendengar tanggapan Bupati Manokwari, Hermus Indou, terhadap Raperda inisiatif DPRD Manokwari. Selanjutnya akan dilakukan konsultasi publik terhadap Raperda yang sudah ditetapkan. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kapolri Mutasi Sejumlah PJU dan Kapolres di Polda Papua Barat, Ongky...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polri kembali melakukan penyegaran organisasi dengan merotasi sejumlah Pejabat Utama (PJU), Perwira Menengah (Pamen), serta Kapolres di jajaran Polda Papua Barat. Kabid...

    More like this

    Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni Gelar Ibadah Syukur Usai Dilantik

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni periode 2025-2030, Yohanis Manibuy...

    PBH Peradi Manokwari Kelola Posbakum, Beri Bantuan Hukum Gratis Masyarakat Tak Mampu

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pusat Bantuan Hukum Perhimpunan Advokat Indonesia (PBH Peradi) Cabang Manokwari, Papua...

    61 Calon Taruna/Taruni Akpol Jalani Rikkes I di Polda Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan (Rikes) Tahap I bagi calon taruna...