28.8 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    Ini 4 Kabupaten dengan Capaian Vaksinasi Terendah di Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat, Otto Parorongan, menilai ada sejumlah daerah yang menjadi faktor masih rendahnya capaian vaksinasi Covid-19 di Papua Barat.

    “Ada tiga daerah yang membuat capaian vaksinasi Papua Barat rendah, yakni Pegunungan arfak, Maybrat, Tambrauw, termasuk Manokwari Selatan,” ungkap Otto kepada wartawan, Rabu (13/7/2022).

    Dalam meningkatkan capaian vaksinasi, kata dia, perlu dilakukan sosialisasi kepada masyarakat sehingga dapat memahami bahwa vaksin aman.

    Baca juga:  Dinkes Papua Barat Gelar Program Pelayanan Kesehatan Lintas Kabupaten

    Dalam meningkatkan capaian vaksinasi di Papua Barat ini juga, Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, dalam waktu dekat direncanakan akan melaksanakan safari vaksinasi di sejumlah daerah terutama Pegaf dan Mansel.

    Catatan Dinas Kesehatan Papua Barat tertanggal 12 juli 2022, capaian vaksinasi di Kabupaten Pegunungan Arfak (pegaf) untuk dosis ketiga (booster) baru mencapai 0,1 persen, dosis kedua 1,2 persen, dan dosis pertama 1,4 persen.

    Capaian vaksinasi di Kabupaten Maybrat untuk dosis ketiga (booster) mencapai 1,1 persen, dosis kedua 6,9 persen, dan dosis pertama 9,7 persen.

    Baca juga:  DPR PB Tegaskan tidak Ada LKPj Gubernur Masa Jabatan 5 Tahun

    Capaian vaksinasi di Kabupaten Tambrauw untuk dosis ketiga (booster) mencapai 1,9 persen, dosis kedua 11,7 persen, dan dosis pertama 17,2 persen.

    Capaian vaksinasi di Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel) untuk dosis ketiga (booster) mencapai 5,9 persen, dosis kedua 26,1 persen, dan dosis pertama 39,6 persen.

    Sementara, untuk capaian vaksinasi tertinggi di Papua Barat untuk booster, yakni Kabupaten Teluk Bintuni dengan capaian vaksinasi sebanyak 31,3 persen disusul Manokwari dengan capaian 16,8 persen, dan Kabupaten Teluk Wondama dengan capaian 14,1 persen.

    Baca juga:  Percepat Herd Immunity, TNI dan Polda Papua Barat Kembali Buka Gerai Vaksinasi Gratis

    Capaian vaksinasi dosis kedua terbanyak, yakni Kabupaten Manokwari 63,8 persen, disusul Kabupaten Sorong 58,6 persen, dan Fakfak 57,4 persen.

    Capaian vaksinasi dosis pertama terbanyak, yakni Kabupaten Manokwari 84,9 persen, disusul Fakfak 80,7 persen, dan Kabupaten Sorong 77,4 persen. (LP9/Red)

    Latest articles

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27 November 2024, Polda Papua Barat melaksanakan apel pergeseran pasukan (serpas)...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November...