25.7 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Terharu Anaknya Dikukuhkan sebagai Paskibra Papua Barat, Hermus: Saya Bangga!

    Published on

    MANOKWARI, Bupati Manokwari Hermus Indou mengaku sangat bangga dan terharu melihat anak sulungnya Anepa Sintia Indou dikukuhkan sebagai anggota pasukan pengibar bendera (Paskibra) mewakili Manokwari, oleh Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Purn) Paulus Waterpauw di Gedung Olah Raga Sanggeng, Selasa (16/8/2022), dilansir dari Kompas.com.

    Selain anak Bupati Manokwari, ada 34 pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) lainnya yang juga dikukuhkan sebagai Paskibra Papua Barat 2022.

    “Mereka adalah para generasi yang hebat hari ini, karena mendapat kepercayaan dari pemerintah dan juga negara ini untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada upacara pengibaran bendera Hut Kemerdekaan RI Ke-77 Tahun, ” kata Bupati Hermus Indou.

    Baca juga:  Hari ini 3 Kasat di Polres Manokwari Resmi Berganti

    Menurutnya, menjadi Paskibra bisa menjadi modal awal pembinaan juga pengembangan kehidupan mereka.

    “Kita berharap ke depan (mereka) semua para anggota Paskibraka bisa menjadi sumber daya manusia yang dapat diandalkan untuk masa depan pembangunan daerah ini,” ucap Hermus.

    Indou mengaku bersyukur karena putrinya juga lolos seleksi hingga tergabung dengan Paskibra Papua Barat.

    “Tentu kami sebagai orangtua merasa bangga bersyukur dan terima kasih karena anak kami Anepa Sintia Indou bisa terpilih dari sekian banyak siswa siswi SMU di Kabupaten Manokwari menjadi anggota Paskibraka,” ucapnya.

    Baca juga:  Satgas Papua Barat : Empat daerah miliki risiko tinggi COVID-19 pada Pilkada

    Orangtua anggota Paskibra lainnya, Andre Iek juga mengaku bangga menyaksikan prestasi anaknya.

    “Rasa bersyukur kepada Tuhan juga rasa semangat dan gembira juga karena anak saya ikut Paskibraka” kata Yance.

    “Saya berharap anak-anak kita ini besok dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan sukses sehingga bukan hanya mengharumkan kami sebagai orang tua tetapi juga bangsa dan negara,” lanjut dia.

    Baca juga:  Tepis Isu Dualisme Ikama, Irianto: Tidak Ada Ceritanya

    Kepala Dinas Pendidikan Olahraga Papua Barat Hans Lodewijk Mandacan mengatakan, peserta Paskibra Papua Barat Tahun 2022 diseleksi dari berbagai kabupaten dan kota.

    “Mereka diseleksi dari utusan kabupaten dan kota di Papua Barat. Hanya saja ada beberapa daerah yang tidak mengirim utusannya,” ujar Mandacan.

    Dia mengaku para peserta Paskibraka ini dilatih oleh para pelatih profesional.

    “Kita harapkan anak-anak ini bisa melaksanakan tugas dengan  baik,” harap Hermus. (LP2/red)

    Latest articles

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan perempuan dalam momen peringatan Hari Kartini 2025. Dia menegaskan, semangat perjuangan...

    More like this

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi dan Kontribusi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke...

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...