26.1 C
Manokwari
Kamis, Februari 13, 2025
26.1 C
Manokwari
More

    Teluk Wondama target produksi 40 ton rumput laut perbulan

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com- Pemerintah Kabupaten Teluk Wondama menargetkan dapat memproduksi sebanyak 40 ton rumput laut perbulan untuk mencukupi kebutuhan pasar.

    “Sekarang baru bisa 20 ton sekali kirim, itu kurang efisien bagi pembeli, maka kita harus genjot hasil panennya,” sebut penjabat Bupati Teluk Wondama, Abudulatief Suaeri di Manokwari, Selasa.

    Teluk Wondama pada Selasa (27/10) melakukan pengiriman perdana rumput laut kering ke Surabaya melalui Pelabuhan Manokwari. Pengiriman itu dilakukan oleh investor dari Surabaya.

    Baca juga:  Pandemi, Perdagangan Perempuan Meningkat di Teluk Bintuni

    Abdulatief menjelaskan biaya operasional pengiriman rumput laut dari Teluk Wondama menuju Surabaya cukup tinggi. Saat ini pembeli mengambil langsung dari petani di kampung-kampung dan selanjutnya pengiriman dilakukan melalui Pelabuhan Manokwari.

    Menurutnya Teluk Wondama masih memiliki potensi perairan cukup luas untuk pengembangan rumput laut. Peningkatan jumlah hasil panen sangat memungkinkan untuk dilakukan.

    Ia pun sudah menginstruksikan kepala Dinas Kelautan dan Perikanan agar segera mengkoordinasikan hal itu kepada para petani. Target produksi 40 ton perbulan diharapkan segera tercapai.

    Baca juga:  Hadiri HUT PI Ke-107 Tahun di Tanah Rakwa, Bupati Wondama Sampaikan ini

    “Dalam hal budidaya dan perdagangan rumput laut ini petani kita sangat dimudahkan. Mereka tidak perlu capek-capek menjual keluar karena buyer datang langsung ke setiap petani sehingga mereka terima bersih,” katanya.

    Dia pun berharap pengiriman perdana ini memacu masyarakat untuk turut mengembangkan budidaya rumput laut. Dengan demikian perekonomian dan kesejahteraan masyarakat kampung meningkat.

    “Kita tidak butuh waktu lama untuk bisa menikmati hasil dan merawatnya pun tidak susah. Dalam 40 hari rumput laut sudah bisa dipanen. Harga beli di petani mencapai Rp 6.000 perkilo gram, ini lumayan,” katanya lagi.

    Baca juga:  Hadiri HUT Pakuwojo, Dominggus Ajak Warga Bintuni Rawat Kebhinekaan

    Abdulatief berharap, seluruh kampung pesisir di Teluk Wondama mengembangkan rumput laut.

    “Untuk perdagangannya sudah tidak sulit. Pembeli datang langsung ke petani dan berapa pun panen yang dihasilkan mereka siap menampung,” katanya.(LPB1/red)

    Latest articles

    Dinkes Manokwari siapkan Faskes pelaksanaan CKG

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Dinas Kesehatan Manokwari Marthen Rantetampang mengatakan pihaknya tengah bersiap melaksanakan program Cek Kesehatan Gratis(CKG) yang merupakan program dari pemerintah pusat. “Sebenarnya program...

    Suriyati minta Pemda genjot PAD Manokwari

    More like this

    Resmi! DPRK Wondama Umumkan Elysa Auri-Anthonius Marani sebagai Bupati-Wabup Terpilih

    WASIOR, linkpapua.com- Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Teluk Wondama mengumumkan pasangan Elysa Auri-Anthonius Alex...

    Elysa Auri: Lupakan Pilkada, Kita Bersatu Bangun Teluk Wondama

    WASIOR, linkpapua.com- Bupati Teluk Wondama terpilih Elysa Auri mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu...

    Sekda Wondama Lapor Polisi Usai Dituduh Korupsi: Saya Difitnah

    WASIOR,linkpapua.com- Sekretaris Daerah Teluk Wondama Aser Waroy memberi klarifikasi terkait kasus pencemaran nama baik...