25.8 C
Manokwari
Sabtu, Mei 10, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Tekan Stunting, Pemprov Papua Barat Salurkan Sembako untuk Tambahan Gizi Balita

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat bersama Tim Satgas PPKES berkunjung ke Puskesmas Sangeng, Manokwari, Sabtu (27/4/2024). Kunjungan ini dalam rangka sosialisasi holistik penghapusan kemiskinan ekstrem dan stunting.

    Sosialisasi dihadiri Asisten II Pemerintah Pemprov Papua Barat Melkias Wernussa, Kepala Dinas Kesehatan Feny Maya Paisey serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan Lasarus Ullo.

    Selain diisi berbagai pengarahan, juga digelar bakti sosial berupa pemberian sembako kepada warga. Bantuan sembako yang disalurkan berupa beras, telur, minyak goreng dan susu.

    Baca juga:  Komisi III Beberkan Dampak Terbentuknya Provinsi PBD: APBD Papua Barat akan Turun

    “Bantuan sembako yang diberikan ditujukan kepada para balita yang membutuhkan tambahan gizi. Bagi orang tua yang menerima bantuan tidak dibenarkan turut mengonsumsi pemberian bantuan tersebut sebab dalam perincian pemberian bantuan sudah diperkirakan dengan angka konsumsi dalam waktu tertentu,” tutur Feny Maya Paisey.

    Baca juga:  Bahas Perpanjangan Otsus, Pemerintah Ajukan Peningkatan Anggaran Capai Rp234 Triliun

    Melkias Werinussa menambahkan, pemberian bantuan sembako ini diberikan kepada para balita guna memberikan tambahan gizi.

    “Jadi tujuan dari sosialisasi ini sebenarnya memberikan arahan kepada para orang tua agar memahami dengan pasti jumlah kebutuhan konsumsi makanan sebagai asupan gizi untuk para balita,” tutur Melkias.

    Baca juga:  Dana Desa 57 Kampung di Mansel Cair, Nilainya Rp25,1 Miliar

    Sementara itu, Lasarus Ullo mengatakan, pemberian bantuan sembako tersebut diperkirakan guna memberikan tambahan kebutuhan asupan gizi kepada balita dalam jangka kurun waktu 3 bulan. Jadi apabila konsumsi kurang dari 3 bulan maka hal tersebut di luar arahan Dinas Kesehatan dan menyalahi aturan konsumsi makanan yang bergizi bagi balita. (LP/13Red).

    Latest articles

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2024. Ini menjadi tahun...

    More like this

    Sembilan Tahun Beruntun, SKK Migas Kembali Kantongi Opini WTP

    JAKARTA, LinkPapua.com – SKK Migas kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih opini Wajar Tanpa...

    Bupati Manokwari Tambah 6 Tenaga Ahli untuk Mendukung Pemerintahannya

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou kembali menambah Tenaga (TA) untuk mendukung pemerintahannya bersama...

    Polri Tuntaskan Kasus Premanisme Lewat Operasi Serentak Untuk Jamin Keamanan dan Iklim Investasi

    JAKARTA, Linkpapua.com– Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mencatat telah menyelesaikan 3.326 perkara selama pelaksanaan...