29.5 C
Manokwari
Selasa, April 15, 2025
29.5 C
Manokwari
More

    Tegas! Legislator Teluk Bintuni Yasman Yasir: Jangan Rekrut Tenaga Kerja dari Luar Daerah

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com- Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Teluk Bintuni, Yasman Yasir, meminta agar pihak perusahaan memprioritaskan para pencari kerja (pencaker) yang ada di Teluk Bintuni. Bukan malah menerima pencaker dari luar daerah.

    Yasman Yasir mengatakan, di masa pandemi ini seluruh sendi perekonomian ikut terdampak. “Apalagi di masa pandemi ini, kami pihak DPRD Teluk Bintuni memperhatikan pihak-pihak perusahaan itu. Jangan rekrut tenaga kerja dari luar Teluk Bintuni karena kami di sini juga butuh pekerjaan,” tegas Yasman, Senin (5/7/2021).

    Baca juga:  Bertemu Warga Argosigemerai, Yohanis-Joko Disodori Setumpuk Keluh-kesah

    Sang legislator juga menepis tudingan warganet di media sosial yang mengatakan bahwa DPRD Teluk Bintuni tidak pernah memperhatikan tenaga kerja. “Ada juga yang menyampaikan bahwa pihak DPDR ada main mata dengan pihak pemda dan perusahaan. Mana buktinya? Itu tidak benar sama sekali,” ucapnya.

    Baca juga:  Tinjau Lokasi TMMD, Dandim Bintuni: Tetap Semangat Bekerja di Tengah Hujan dan Lumpur

    Dewan, lanjut Yasman Yasir, bahkan telah beberapa kali memanggil Distransnaker Teluk Bintuni untuk membahas soal tenaga kerja.

    “Kritik itu sah-sah saja, tapi tidak boleh langsung menuduh dan menghakimi DPRD. Kami sangat peduli soal tenaga kerja untuk adek-adek kita,” ujarnya.

    Baca juga:  Hasil Penetapan Calon Anggota MRPB Teluk Bintuni, Ini Nama-namanya

    “Kepada Distransnaker juga pihak perusahaan, alangkah baiknya saat membutuhkan tenaga kerja, baiknya diumumkan lewat media yang benar yang dapat dipercaya. Ini agar tidak menciptakan kegaduhan di kalangan masyarakat atau adek-adek kita yang sedang mencari pekerjaan,” tutupnya. (LP5/red)

    Latest articles

    Timnas Indonesia U-17 Tersingkir dari Piala Asia Usai Dibantai Korea Utara...

    0
    JEDDAH, LinkPapua.com - Mimpi Timnas Indonesia U-17 melaju ke semifinal Piala Asia U-17 2025 harus kandas menyakitkan. Garuda Muda dibantai Korea Utara dengan skor...

    More like this

    Wabup Bintuni Tinjau Puskesmas-Sekolah di Babo, Temukan Banyak Masalah

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menemukan banyak persoalan...

    Proyek Pelabuhan Babo Teluk Bintuni Masuk Tahap Finalisasi Dokumen

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Proyek pembangunan Pelabuhan Babo di Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat,...

    Wabup Bintuni Kunjungan ke Distrik Babo, Minta Percepatan Perbaikan Dermaga-Bandara

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, meminta percepatan perbaikan...