26.5 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
26.5 C
Manokwari
More

    TAPD Manokwari Target Pembahasan APBD 2021 Tuntas Akhir November

    Published on

    MANOKWARI – Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Manokwari, Mersiyana Djalimun mengatakan pihaknya menargetkan penetapan APBD Manokwari tahun 2021 pada akhir November mendatang.

    “Minggu lalu sudah digelar pembukaan Kebijakan Umum Anggaran-Plafon Penggunaan Anggaran Sementara (KUA-PPAS). Masing-masing OPD sedang menghitung alokasi anggaran yang rutin sambil melakukan pembahasan KUA-PPAS untuk mengetahui pagu anggarannya. Jika sudah selesai diupayakan APBD bisa segera ditetapkan karena sudah masuk akhir November,”ungkap dia Senin (23/11/2020) di kantor bupati Manokwari.

    Baca juga:  Polres Manokwari Kantongi Identitas Pelaku Penyerangan Anggota Kepolisian di Amban

    Dikatakannya dengan masih dalam kondisi pandemi Corona Virus Disease (Covid-19), pihaknya juga tetap mempertimbangkan alokasi anggaran untuk penanganannya.”Semoga covid bisa segera berakhir agar aktifitas berjalan normal termasuk dalam alokasi anggarannya. Sampe sekarang kita belum tau covid kapan berakhir,”tambah dia.

    Baca juga:  Lewat Program Defending Paradise, Ridho “Slank” Gaungkan Pesan Jaga Lingkungan di Papua

    Sesuai dengan pidato pengantar pjs bupati Manokwari dalam sidang paripurna belum lama ini disebutkan estimasi APBD Manokwari tahun 2021 mencapai Rp.1.161.050.764.750.(LPB3/red)

    Latest articles

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak tidak dapat memberikan hak pilihnya di Pilkada 27 November 2024....

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    More like this

    Tak Terima C-Pemberitahuan, Ratusan Warga Perumahan Sowi Gunung Terancam tak Bisa Mencoblos

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ratusan Warga di Perumahan Sowi Gunung, Kabupaten Manokwari, Papua Barat terancam hak...

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono (HERO) akan segera melengkapi Laporan Penerimaan dan Pengeluaran...

    Apel Pengamanan Pilkada, TNI-Polri Jamin Netralitas 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar apel pasukan dalam persiapan pengamanan pilkada serentak 27 November...