26.2 C
Manokwari
Rabu, April 16, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Suyanto Dapat Dukungan Warga SP 2 Maju Sebagai Caleg DPD RI

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Anggota DPD RI Perwakilan Papua Barat nomor urut 9 Suyanto mendapatkan dukungan untuk melenggang ke senayan. Dikatakannya, ada sejumlah harapan yang disampaikan oleh warga SP 2 distrik Prafi terhadap pencalonannya.

    “Ada beberapa aspirasi atau harapan yang disampaikan oleh warga, misalnya merevitalisasi pasar. Pasar menjadi straetegis perannya dalam roda perekonomian,”ujar Suyanto belum lama ini.

    Baca juga:  Kebakaran di Pasar Wosi Manokwari, Tujuh Kios Terbakar

    Dikatakannya, komitmen tersebut akan dilakukan jika nanti terpilih sebagai anggota DPD RI. Suyanto yang identik dengan songkok biru tersebut mengusung visi Terwujudnya kehidupan masyarakat yang damai, tenang, tentram dan sejahtera di Provinsi Papua Barat dalam bingkai Negara Kesatuan Republim Indonesia (NKRI).

    Baca juga:  Polda Papua Barat Asistensi OMB di Polres Teluk Wondama Persiapan Pengamanan Pemilu 2024

    Selain itu, beberapa program yang ditawarkan seperti Meningkatkan program pemberdayaan masyarakat, menambah sekolah, meningkatkan mutu para guru dan mengadakan pelatihan-pelatihan bagi guru, pelatihan bagi pelaku usaha UMKM, membantu pengembangan pendidikan lembaga keagamaan. Suyanto juga akan turut aktif dan berkontribusi dalam musyarawah rembuk pembangunan masyarakat dalam pemerintah daerah se provinsi papua barat guna menentukan arah kebijakan sesuai aspirasi masyarakat dalam pembangunan menuju masyarakat adil dan makmur

    Baca juga:  BP Berau Ltd Bantah Dugaan Pemalsuan Dokumen Program NSH di Teluk Bintuni

    “Program-program yang saya tawarkan ke masyarakat merupakan kebutuhan terkini dimasyarakat. Sehingga jika saya dipercayakan duduk di DPD RI maka itu akan saya perjuangkan,”tutupnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Dilantik Wagub, Eko Heri Winarno Resmi Jabat Kepala BPKP Papua Barat

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Eko Heri Winarno resmi dilantik sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Papua Barat oleh Wakil Gubernur (Wagub)...

    More like this

    Dilantik Wagub, Eko Heri Winarno Resmi Jabat Kepala BPKP Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Eko Heri Winarno resmi dilantik sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan...

    Sinergi Cegah Korupsi, Bupati Bintuni Ikuti Rakor Pedoman MCSP KPK 2025

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengikuti rapat koordinasi (rakor) sosialisasi...

    Tatap Muka Kodim dan Wartawan, Komitmen Bangun Komunikasi Positif di Sorong

    SORONG, LinkPapua.com - Kodim 1802/Sorong menegaskan komitmennya membangun komunikasi positif dan terbuka dengan insan...