29.2 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
29.2 C
Manokwari
More

    SMP Muhammadiyah Juara Pra LSPI Teluk Bintuni U-14

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Laga final dan perebutan tempat ketiga Pra Liga Sepak Bola Pelajar Indonesia (LSPI) Teluk Bintuni 2022 untuk kategori SMP atau U-14 berlangsung
    di Gelanggang Argosigemerai SP 5, Distrik Bintuni Timur, Senin (13/6/2022).

    Partai final mempertemukan SMP Muhammadiyah melawan SMP Negeri 1 Bintuni. Hasilnya, SMP Muhammadiyah berhasil keluar sebagai juara usai menang adu penalti 4-1 setelah di waktu normal kedua tim bermain imbang 1-1.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat Tunda Pertemuan dengan Pengurus Cabor KONI

    Lalu, para perebutan tempat ketiga mempertemukan SMP Negeri Babo dengan SMP Negeri 2 Bintuni. Hasilnya, SMP Negeri Babo menang 2-0 lewat adu penalti usai kedua tim bermain sama kuat 0-0 pada waktu normal.

    Koordinator Wasit sekaligus sebagai pengawas pertandingan, Rikky Eramury, mengatakan SMP Muhammadiyah yang jadi juara meraih piala bergilir dan piala tetap serta menerima uang pembinaan. Lalu, untuk peringkat kedua menerima piala tetap dan uang pembinaan. Peringkat ketiga juga mendapat piala tetap dan uang pembinaan.

    Baca juga:  ILDI Papua Barat Target Emas Fornas VI Palembang

    Untuk pemain terbaik kategori U-14 diterima Rafik Kinder dari SMP Muhammadiyah, sedangkan untuk kategori U-16 adalah Alpax Orocomna dari Jagiro. Top skor U-14 adalah Januarius Skaitmena dari SMP Negeri 1 Bintuni, sedangkan untuk U-16 diraih Alpax Orocomna dari Jagiro.

    Baca juga:  Tim Voli Pantai Maluku Jadikan Sirnas Bekal Hadapi Kualifikasi PON

    Plt. Sekda Teluk Bintuni, Frans N. Awak, yang menyerahkan langsung piala kepada para pemenang sekaligus menutup turnamen. (LP5/Red)

    Latest articles

    DPD BKPRMI Manokwari ajak Pemuda Masjid Gunakan Hak Suara dalam Pilkada

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Ketua DPD Badan Koordinasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Manokwari Masrawi Aryanto mengajak pemuda remaja masjid untuk dapat menyalurkan hak suara pada 27...

    More like this

    PERSINAS ASAD Papua Barat Resmi Dilantik, Siap Hasilkan Pesilat Potensial

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Provinsi Papua Barat masa bakti...

    Lewat Drama Adu Penalti, Original 50 Kunci Gelar Juara

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Tournament Futsal Alumni dan Siswa Aktif SMA N1 Manokwari yang ke VIII masuki...

    Piala Soeratin U-15: Jefman FC Tantang Sunju FC di Final 

    SORONG, Linkpapua.com - Putaran Nasional Piala Soeratin U-15 akan memasuki babak final, Jumat besok...