MANOKWARI, Linkpapua.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Manokwari, Hendri Sembiring, menampung aspirasi massa yang mengklaim sebagai pemilik hak wilayat di lokasi tambang emas di kawasan Waserawi, Distrik Masni, dalam aksi demo di Kantor Bupati Manokwari, Selasa (21/6/2022).
“Aspirasi bapak dorang saya terima, Nanti Pak Bupati tiba di Manokwari saya akan sampaikan kepada beliau,” kata Hendri.
Sebelum menyerahkan aspirasi kepada Sekda Manokwari, Ketua LMA Warpramasi, Suleman Mansenu , membacakan pernyataan sikap yang menyatakan masyarakat di tujuh wilayah adat di kawasan Distrik Mansi yang punya tanah lokasi tambang menolak adanya penyisiran.
“Kami menolak adanya penyisiran yang dilakukan oleh siapa pun,” kata Suleman.
Suleman juga menegaskan bahwa pihaknya menolak wacana investor yang akan berinvestasi di kawasan tersebut.
“Kami menolak investor dari luar, cukup pengusaha yang ada saja karena mereka tiap bulan kasih kami Rp600 juta,” tegasnya.
Dia menyebut jika pemerintah terus menghalangi aktivitas penambangan, maka pihaknya mengancam akan memblokade jalan trans Papua barat penghubung Manokwari-Sorong. (LP2/Red)