25.9 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Sabu Dikemas Dalam Boneka, Polres Manokwari Ringkus Pengedar Jaringan Makassar

    Published on

    MANOKWARI, lminkpapua.com – Satuan Reserse Narkoba Polres Manokwari meringkus residivis jaringan Makassar bernama Tony alias Jemy usai menerima paket narkoba, Selasa (11/1/2022). Dari tangannya disita sabu seberat 3,42 gram.

    Paket sabu-sabu diterima Tony lewat sebuah jasa pengiriman. Sabu tersebut dikemas dalam boneka untuk mengelabui aparat.

    Kapolres Manokwari AKBP Dadang Kurniawan Winjaya mengatakan paket sabu itu dikirim, Seni (10/1/2022). Namun penerima baru mengambilnya pada Selasa (11/1/2022).

    Baca juga:  Operasi Satlantas Manokwari, Pengemudi yang Merokok Kena Teguran

    “Saat menerima paket tersebut, Tony langsung diamankan Tim Satresnarkoba. Tony mendapatkan paket itu dari Makassar,” terang Dadang dalam konferensi pers, Selasa (18/1/2022).

    Dikatakan Dadang, sabu sabu itu disimpan dalam boneka warna biru putih. Selain boneka juga disita HP merek Oppo.

    Baca juga:  Sorong Selatan Dinyatakan Bebas Malaria, 3 Kabupaten Masih Endemis Tinggi

    Kasat Narkoba Polres Manokwari Iptu Masudi menambahkan, Tony merupakan residivis dalam kasus yang sama. Ia pernah diringkus di Makassar.

    Ia mengedarkan narkoba di Manokwari setelah menerima banyak permintaan. Narkoba itu dipasok dari Makassar.

    “Karena merasa menggiurkan sehingga barang didatangkan ke Manokwari,” kata Masudi.

    Di Manokwari, Tony menjual barang haram tersebut dengan kisaran harga Rp2,8 juta hingga Rp3 juta per gram

    Baca juga:  Koramil 1801-01/Warmare Ajak Masyarakat Nikmati Panen Sayur Perdana

    “Biasanya yang bersangkutan pecah dengan pola paket hemat. Ada yang harga Rp300 ribu, Rp500 ribu hingga satu juta. Bisa juga dengan paket besar seharga Rp2,8 juta hingga Rp3 juta,” bebernya.

    Tersangka Toni dijerat pasal, yakni Pasal 114, pasal 112 ayat 1 dan 127 ayat 1 Huruf a Undang-undang Narkotika. (LP3/red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...