27.1 C
Manokwari
Kamis, November 21, 2024
27.1 C
Manokwari
More

    Resmikan Train 3 Teluk Bintuni, Jokowi Puji Target 85% Pekerja OAP di 2029

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Presiden Joko Widodo meresmikan proyek strategis nasional Tangguh Train 3 di Site LNG Tangguh, Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, Kamis (23/11/2023). Jokowi memuji target Tangguh Train 3 yang bakal menyerap 85 persen pekerja lokal di 2029.

    Di hari yang sama, Kepala Negara juga meresmikan Bandara Siboru Fakfak. Peresmian dihadiri sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju. Hadir pula Kepala SKK Migas, eksekutif BP, Regional President Asia Pacific BP, Pj Gubernur Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni, serta seluruh direksi dan manajemen keluarga besar BP di Tangguh.

    Baca juga:  Korban Meninggal Dunia Akibat Laka Lantas di Manokwari Tahun 2023 Menurun

    Jokowi menyampaikan rasa puji dan syukur karena proyek Tangguh Train 3 akan menjadi penghasil gas bumi terbesar di Indonesia. Dengan investasi sebesar 4,83 miliar US dollar atau Rp72,45 triliun, proyek ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas produksi tahunan Tangguh LNG menjadi 11,4 juta ton per tahun.

    Jokowi menegaskan bahwa proyek ini memberikan kontribusi signifikan untuk mencapai target produksi gas 12 standar kaki kubik per hari pada tahun 2030. Dia juga menyampaikan apresiasi atas investasi baru ini yang telah memberikan peluang pekerjaan, dengan 70 persen tenaga operasional Tangguh berasal dari Papua Barat dan Papua.

    Baca juga:  Menuju Tahap Akhir Pembangunan, Proyek LNG Tangguh Train 3 Akan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Papua Barat

    “Saya senang proyek ini menyerap banyak tenaga kerja, dan saya mendengar ada target baru di 2029 untuk mencapai 85 persen pekerja lokal. Ini sangat bagus,” ujar Presiden Joko Widodo.

    Baca juga:  SKK Migas Sebut Perdasus Bagi Hasil Migas Untungkan Papua Barat

    Dia juga menyoroti bahwa 105 teknisi operasi dan pemeliharaan kilang LNG berasal dari Papua Barat dan Indonesia, yang direkrut sejak SMA dan menjalani pendidikan dari BP di Berau.

    Setelah menyampaikan sambutannya, Presiden Joko Widodo secara resmi meresmikan proyek strategis nasional Tangguh Train 3 di Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat. Presiden tiba untuk meresmikan proyek dengan menumpang helikopter, dari Fakfak ke lokasi peresmian di Site LNG Tangguh. (Rls/red)

    Latest articles

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    0
    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung ke Kabupaten Fakfak. Ali Baham menegaskan, kunjungan ini dalam rangka...

    More like this

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung...

    Terbukti Korupsi, Mantan Plt Kepala BKPP Teluk Bintuni Divonis 4 Tahun Penjara 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)...

    Bawaslu Papua Barat ajak Media Terlibat Sukseskan Pilkada Serentak  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Papua Barat menggelar Media Gathering bersama puluhan awak...