26.8 C
Manokwari
Jumat, Februari 14, 2025
26.8 C
Manokwari
More

    Replanting sawit diharapkan tingkatkan kesejahteraan petani

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com- Program replanting kelapa sawit yang dicanangkan oleh pemerintah mendapat respon positif, termasuk dari anggota DPRD Manokwari Samsul Hadi. Politisi PKS itu mengatakan program itu diharapkan meningkatkan kesejahteraan petani sawit.

    “Saya mendukung program pemerintah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat kususnya petani sawit di dataran Warpramasi. Memang program ini untuk meningkatkan kembali aktifitas disana yang sempat lesu karena perkebunan sawit yang sudah ada tidak produktif lagi,”ujar Samsul (23/10/2020).

    Baca juga:  HERO Silaturahmi bersama Ratusan Tokoh Agama Islam dan Pengurus Masjid

    Dikatakan wakil ketua komisI B DPRD Manokwari itu perkebunan kelapa sawit sangat erat dengan kehidupan warga didaerah transmigrasi tersebut.”Setelah sawit tidak produktif ekonomi masyarakat menurun drastis sehingga ekonomi masyarakat jadi sulit. Semoga ketika sawit sudah produktif lagi dan pabrik kembali aktif maka ekonomi di dataran Warmare, Prafi, Masni dan Sidey (Wapramasi) bisa normal seperti semula. Upaya yang dilakukan pemerintah sangat baik membantu masyarakat melalui program peremajaan kelapa sawit ini,”tambah dia.

    Baca juga:  Ringankan Beban Masyarakat di Masa PPKM, Keluarga Dominggus Mandacan Salurkan 2.000 Paket Bapok

    Dari informasi terdapat 2.000 hektar yang masuk dalam pendanaan untuk premajaan tahun ini. Di dataran Wapramasi sendiri terdapat sekitar 10.000an hektar kebun kelapa sawit yang kondisinya sudah tidak produktif.(LPB3/red)

    Latest articles

    Ali Baham Pamit: Terima Kasih, Kita Sudah Kerja Keras Bersama

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menyampaikan salam perpisahan di hadapan ASN saat memimpin apel di Kantor Gubernur, Jumat (14/2/2025). Ali...

    Bupati Manokwari Puji Kontribusi NU bagi Bangsa

    More like this

    Ali Baham Pamit: Terima Kasih, Kita Sudah Kerja Keras Bersama

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menyampaikan salam perpisahan di hadapan...

    Ali Baham Teken SK Pengangkatan 1.002 CPNS-PPPK, Pergub Segera Terbit

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menandatangani Surat Keputusan (SK) Pengangkatan...

    Satlantas Polresta Manokwari Bagi-bagi Cokelat di Hari Valentine, ajak Patuhi Aturan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Satlantas Polresta Manokwari bagikan cokelat dan bunga kepada pengendara yang taat berlaku...