29.2 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
29.2 C
Manokwari
More

    Ratusan Jemaah Muhammadiyah Salat Id di Kampus STKIP Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ratusan jemaah Muhammadiyah di Manokwari melaksanakan salat Idhuladha 1443 Hijriah/2022 masehi di kampus STKIP Muhammadiyah Manokwari, Sabtu (9/7)2022).

    Ketua Umum Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) Manokwari, Imam Muslih, yang dikonfirmasi wartawan mengatakan lapangan kampus STKIP Muhammadiyah Manokwari menjadi pusat salat id.

    Baca juga:  Konsolidasi Hadapi Pemilu 2024, DPC PPP Manokwari Bentuk Lembaga Internal

    “Memang semua kita pusatkan di lapangan kampus STKIP Manokwari. Papua barat memang ada di beberapa tempat yang pasti ada pengurus Muhammadiyah pasti mengadakan salat id,” ujarnya.

    Muhammadiyah Papua Barat ada sekitar 3.000 jemaah dan Manokwari sendiri sekitar 500 jemaah. Soal perbedaan waktu pelaksanaan Idhuladha, kata dia, tidak perlu diperdebatkan.

    Baca juga:  Modal Jadi Universitas, Tiga Program Studi STKIP Muhammadiyah Dapat Akreditasi Baik Sekali

    Pada perayaan Idhuladha ini, Muhammadiyah Manokwari akan melakukan pemotongan hewan kurban sebanyak lima ekor sapi.

    “Muhammadiyah ada lima hewan kurban yang akan dipotong yang merupakan kurban jemaah semua. Ada beberapa tempat pemotongan, namun pemotongan tidak dilakukan bersamaan,” jelasnya

    Baca juga:  Jelang Lebaran Iduladha, DPRD Papua Barat Minta Waspada Penyebaran PMK

    Dalam pelaksanaan salat id di lapangan kampus STKIP Manokwari, pencerah Ustaz Jamil Manilet.

    Dalam ceramahnya dia menyampaikan sejarah dari Nabi Ibrahim as. Menurut dia pasti ada tantangan dalam menyebarkan kebaikan, tetapi kesabaran itu yang terbaik. (LP9/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Tok! Petrus Makbon Ditetapkan jadi Wakil Ketua I DPR Papua Barat

    MANOKWARI,Linkpapua.com - DPR Papua Barat menetapkan Petrus Makbon sebagai Wakil Ketua I DPR PB....