28 C
Manokwari
Rabu, Maret 26, 2025
28 C
Manokwari
More

    Program 100 Hari Kerja, Bupati-Wabup Teluk Bintuni Kunker ke Distrik Kamundan

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, dan Wakil Bupati Joko Lingara melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Distrik Kamundan, Selasa (25/3/2025). Kunjungan yang merupakan bagian dari program 100 hari kerja ini difokuskan pada peninjauan infrastruktur pendidikan, kesehatan, serta ketersediaan listrik di wilayah setempat.

    Sebagai bagian dari komitmen pembangunan, Bupati dan Wakil Bupati meninjau kondisi sekolah dari tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).

    Baca juga:  Polisi Masih Buru Penembak Misterius yang Tewaskan Warga Kampung Mandopi

    Selain itu, mereka juga mengunjungi Puskesmas Kamundan untuk melihat langsung pelayanan kesehatan bagi masyarakat serta mengevaluasi operasional Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) yang menjadi sumber listrik utama di distrik tersebut.

    “Langkah ini merupakan bagian dari program 100 hari kerja yang dicanangkan oleh pasangan kepala daerah Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni,” ujar Yohanis.

    Baca juga:  Dinas Kearsipan PB Ditantang Lahirkan Inovasi untuk Dongkrak Minat Baca

    Program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni menitikberatkan pada reformasi birokrasi, peningkatan kualitas pendidikan dan layanan kesehatan, serta penciptaan lebih banyak kesempatan kerja bagi masyarakat. Evaluasi serta peningkatan infrastruktur dasar juga menjadi prioritas guna memastikan pemerataan pembangunan di seluruh wilayah.

    Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Teluk Bintuni, Mudasir Braweri, menyatakan dukungannya terhadap langkah Bupati dan Wakil Bupati dalam meninjau langsung kondisi di Distrik Kamundan. Menurutnya, sektor pendidikan, kesehatan, dan energi selama ini kurang mendapatkan perhatian yang memadai, sehingga perlu langkah nyata untuk memperbaikinya.

    Baca juga:  Musyawarah IDI Teluk Bintuni, Bupati Tekankan Jangan Beda-bedakan Pasien

    Lebih lanjut, Mudasir menyampaikan, sinergi antara eksekutif dan legislatif sangat penting dalam mempercepat pembangunan. Legislatif, kata dia, mendukung penuh upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan layanan dasar bagi masyarakat. (*/red)

    Latest articles

    Infrastruktur Minim, Bupati Teluk Bintuni Janjikan Renovasi Sekolah di Distrik Tomu

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanes Manibuy, menaruh perhatian serius terhadap kondisi sejumlah sekolah di Distrik Tomu yang masih minim fasilitas. Saat meninjau...

    More like this

    Infrastruktur Minim, Bupati Teluk Bintuni Janjikan Renovasi Sekolah di Distrik Tomu

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanes Manibuy, menaruh perhatian serius terhadap kondisi...

    DPRK Manokwari RDP dengan Kodim 1801 Bahas Pelaksanaan Program MBN

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi II DPRK Manokwari menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dandim 1801...

    Disperindag Manokwari Sidak Bapok Jelang Idul Fitri

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dinas Perindustrian dan Perdagangan Manokwari bersama Satgas pangan melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak)...