25.4 C
Manokwari
Senin, Juli 7, 2025
25.4 C
Manokwari
More

    Positif Covid-19, Sejumlah Pegawai Polbangtan Manokwari Langsung Dikarantina

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Sejumlah pegawai pada Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Manokwari, terkonfirmasi positif Covid-19. Mereka kini tengah dalam pengawasan petugas karantina di Rumah Sakit Provinsi Papua Barat.

    Direktur Polbangtan Manokwari drh Purwanta mengatakan, kabar mengenai pegawai yang terinfeksi Covid-19, baru diketahui pada pagi hari tadi. Beruntung, mereka bisa segera ditangani oleh petugas karantina.

    Baca juga:  Bagikan Ribuan Kilo Daging Kurban, LDII Papua Barat: Semoga Jadi Ladang Pahala

    “Pagi tadi langsung dibawa ke karantina rumah sakit provinsi. Sebelumnya memang sudah ada yang terkonfirmasi positif, ini yang memicu kasus baru. Untuk kasus sebelumnya, sudah ada yang dinyatakan sembuh, sementara sisanya masih jalani karantina mandiri,” Kata Purwanta saat dikonfirmasi Linkpapua.com, Jumat (30/4/2021).

    Menurut Purwanta, dari kasus terbaru ini, pihaknya sudah mengambil langkah pencegahan secara tegas. Yakni sterilisasi seluruh ruangan. Dan beberapa pegawai yang sementara menjalani karantina, diwajibkan untuk bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH).

    Baca juga:  Peserta Membeludak, Wicom Run 10 K di Manokwari Lebihi Kuota

    Selama menjalani WFH, lanjut Purwanta, pihaknya terus memantau nutrisi dan obat-obatan bagi pegawainya yang jalani karantina mandiri. Pun itu telah dilakukan sejak kasus pertama terkonfirmasi pada beberapa bulan lalu.

    Baca juga:  PKM Manokwari Bagi-bagi Takjil di Traffic Light Wosi

    “Selama mereka WFH, kami tidak tinggal diam. Makanan dan suplemen penguat secara rutin kami berikan, dan itu sudah kami lakukan sejak tahun lalu. Ini termasuk memberlakukan protokol kesehatan di lingkungan kantor,” kata Purwanta.(LP7/red)

    Latest articles

    Tim Audit Itwasum Polri Tiba di Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com– Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Audit) dari Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Mebes Polri tiba di Bandara Rendani, Manokwari, Papua Barat, dalam rangka pelaksanaan...

    More like this

    Bung Karno Cup I 2025 Berakhir, Hermus Gelorakan Semangat Pemuda Dicabor Futsal

    ‎MANOKWARI, Linkpapua.com- Turnamen futsal Bung Karno Cup I 2025, yang digelar oleh DPC PDI...

    Hermus Lantik TP-PKK dan pengurus Tim Pembina (TP) Posyandu Kabupaten Manokwari periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com-  Bupati Manokwari Hermus Indou melantik Pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga(TP-PKK) dan...

    Swiss Bel Hotel Manokwari Hadirkan Kuliner Nuansa Jawa Melalui Pawon Jowo

    MANOKWARI, Linkpapua.com— Swiss-Belhotel Manokwari menghadirkan “Pawon Jowo” Sebuah pengalaman kuliner khas jawa dengan harga...