27.6 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
27.6 C
Manokwari
More

    Polres Mansel Genjot Vaksinasi COVID-19, 59 Warga Momiwaren Divaksin Dosis 2

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com -Dalam Rangka Mendukung program percepatan vaksinasi di Kabupaten Manokwari Selatan, Polres kembali melaksanakan vaksinasi COVID-19 bagi warga di Balai Kantor Kampung Demini, Distrik Momiwaren, Senin (15/11/2021). Vaksinasi kali ini juga masih rangkaian dari Sosialisasi Vaksinasi Merdeka 2021.

    Hadir langsung dalam kegiatan vaksinasi ini, Kapolres Manokwari Selatan, AKPB Slamet Haryono.

    Pelaksanaan Vaksinasi siang tadi melibatkan 9 tenaga vaksinator dari Dinas Kesehatan Manokwari Selatan. Adapun jumlah pendaftar vaksinasi sebanyak 59 orang dengan rincian 25 orang divaksin tahap dua Sinovac Coronavac/Biofarma dan  27 orang disuntik tahap 2 untuk vaksin jenis Sinopharm. 7 orang lainnya ditunda. Vaksinasi menyasar kalangan remaja, dewasa dan lansia.

    Baca juga:  Kematian Perempuan di Pantai Bobo Masih Misterius, Hari Ini Polisi Periksa 2 Orang

    Seperti pada Vaksinasi Covid-19 sebelumnya, Slamet Haryono kembali bagi sembako kepada warga usai divaksin.

    Slamet Haryono mengatakan, pembagian paket sembako ini sebagai wujud kepedulian. Diharapkan ini akan ikut meringankan beban warga yang terdampak pandemi.

    Baca juga:  Polres Mansel Ringkus Pengedar Narkoba di Oransbari, Amankan 30,51 Gr Ganja

    “Vaksinasi COVID-19 hari ini program yang digagas oleh Bapak Kapolda Papua Barat sebagai wujud kepedulian Polri terhadap warga yang terdampak COVID-19. Pandemi ini telah berdampak pada perekonomian warga,” ucapnya.

    Slamet Haryono juga terus mendorong warga agar dengan kesadaran sendiri mengikuti vaksinasi. Vaksin ini penting kata Kapolres, untuk menjaga imun tubuh dari virus COVID-19.

    “Tidak perlu takut divaksin. Sebab dengan vaksin kita terjaga dari bahaya COVID-19,” tutupnya.

    Baca juga:  Jajaran Polres Mansel Anjangsana Kunjungi 21 Keluarga Purnawirawan-Warakawuri

    Tak lupa Kapolres mengimbau warga yang telah divaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tidak berkerumun dan tetap menggunakan masker.

    Selain sembako, Kapolres juga membagikan kupon doorprize berhadiah bagi warga yang telah divaksin. Kupon berhadiah ini yang akan diundi tepat pada hari Ulang Tahun Manokwari Selatan ke-9, Selasa 16 November 2021.  (LP2/red)

    Latest articles

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah memastikan proses keberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025. Kabar...

    More like this

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah...

    Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 Usai Kalahkan Arab Saudi 2-0

    TAIF, LinkPapua.com – Uzbekistan menorehkan sejarah luar biasa dengan menjuarai Piala Asia U-17 2025....

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...