27.3 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
27.3 C
Manokwari
More

    Polisi Amankan 106,5 Gram Sabu-sabu di Manokwari, Tersangka Jual Paket Kecil hingga Rp1 Juta

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Satresnarkoba Polresta Manokwari berhasil mengamankan dua tersangka terkait kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu. Dari tangan pelaku berhasil diamankan seratusan gram barang bukti yang merupakan jumlah terbesar dalam beberapa waktu terakhir.

    Kapolresta Manokwari, Kombes Pol. R.B. Simangunsong, mengungkapkan kasus ini terungkap pada 4 November lalu. Dari dua tersangka, AG dan WJ, petugas menyita barang bukti sabu-sabu seberat 106,5 gram.

    Baca juga:  Ketua Ikaswara Manokwari Apresiasi Penangkapan Pelaku Pembunuhan di Pasar Borobudur

    “Kami masih terus melakukan pengembangan terhadap jaringan ini karena tersangka mendapatkan pasokan barang itu dari luar Manokwari,” ungkap Simangunsong dalam konferensi pers di Mapolresta Manokwari, Rabu (15/11/2023).

    Baca juga:  Pemkab Manokwari dan Polresta Kolaborasi Bentuk Kampung Kamtibmas Tangguh

    Kasatresnarkoba Polresta Manokwari, Iptu Lukas Rosihol, menjelaskan kedua tersangka memiliki hubungan keluarga. Penangkapan dilakukan di Wosi, dan selain barang bukti yang berhasil diamankan dari keduanya, polisi juga menemukan paket-paket kecil yang sudah dijual.

    Baca juga:  Piala Dunia 2022: Brasil Benamkan Korea Selatan 4-1

    “Paket kecil yang dijual harga Rp500 ribu hingga Rp1 juta. Kedua tersangka juga sudah positif menggunakan sabu-sabu,” ungkap Rosihol.

    Atas perbuatannya, kedua tersangka dijerat pasal 112 dan 132 KUHP, dengan ancaman hukuman penjara antara 10 hingga 20 tahun. (LP3/Red)

     

    Latest articles

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat, mendorong agar peningkatan sarana dan pra sarana sejumlah puskesmas di...

    More like this

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat,...

    Penumpang PELNI Didorong Manfaatkan PELNI Mobile, Memudahkan Pembelian Tiket

    MANOKWARI, Linkpapua.com- GM PT Pelayaran Indonesia (PELNI) Manokwari Yusuf menyampaikan dalam momentum HUT PT...

    Dukung Pelayanan GKI, Bupati Bintuni Ajak Jemaat Wujudkan Masyarakat SERASI

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan dukungannya terhadap pelayanan Gereja...