27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Pleno Rekapitulasi Pemilu Tingkat Provinsi Dilaksanakan Sabtu

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat memastikan pelaksanaan pleno rekapitulasi dan penghitungan suara tingkat provinsi akan dilaksanakan Sabtu (9/3/2024).

    Ketua KPU Papua Barat Paskalis Semunya menjelaskan berdasarkan PKPU nomor 5 tahun 2024 tentang rekapitulasi dan penetapan hasil bisa dilakukan sehari sebelum salinan hasil tingkat Kabupaten telah diterima.

    Baca juga:  Kapolda Papua Barat Pimpin Upacara Penutupan Latihan Pembaretan Bintara Remaja Satbrimob

    “Sudah 6 Kabupaten yang menyelesaikan pleno tingkat Kabupaten, hanya menyisakan KPU Kabupaten Teluk Bintuni. Kita berharap besok bisa selesai dan segera bergabung dengan kita, kabupaten Bintuni sebagai kabupaten terakhir melaporkan hasil rekapitulasi,”ujar Semunya Jumat (8/3/2024).

    Baca juga:  Tutup MTQ Teluk Bintuni, Matret: Kita Lahirkan para Juara

    Dikatakannya, ada empat hasil yang akan di rekap pada Pleno tingkat Provinsi yaitu Presiden dan Wakil Presiden, DPR-RI, DPD RI, dan DPR Papua Barat yang terbagi dalam 5 daerah Pemilihan.

    “Peserta pleno terdiri dari saksi tim kampanye daerah calon presiden dan wakil presiden, saksi yang mendapat mandat dari 18 parpol peserta pemilu, saksi 11 calon DPD, KPU Kabupaten dan Bawaslu. Sementara untuk masyarakat umum bisa menyaksikan di Youtube KPU Papua Barat,” tambah Paskalis.(LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...