26.5 C
Manokwari
Senin, April 29, 2024
26.5 C
Manokwari
More

    Pj Gubernur Papua Barat: Serapan Anggaran Belum Penuhi Syarat untuk Susun APBD-P

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, menyebut serapan anggaran belum memenuhi syarat untuk penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P).

    Waterpauw menyampaikan itu usai pertemuan bersama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua Barat, Wakil Ketua, dan para Ketua Fraksi Otonomi Khusus (Otsus) di Kantor Gubernur Papua Barat, Jumat (25/8/2023).

    Baca juga:  Buka Raker, Pj Gubernur Papua Barat Tekankan Enam Program Prioritas

    “Selain silaturahmi, DPR juga menginginkan APBD Perubahan agar disiapkan karena waktu terus berjalan,” ujar Waterpauw.

    Waterpauw menjelaskan saat ini realisasi alokasi anggaran yang telah dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat masih belum mencapai taraf yang diharapkan untuk pelaksanaan perubahan anggaran.

    Baca juga:  Ketua DPR PB Orgenes Wonggor Ingin Anggota MRP Dilantik Paling Lambat Pertengahan Oktober

    “Kita punya realisasi anggaran belum signifikan. Kita harap dua minggu akhir ini sudah bisa terealisasi agar nilainya cukup sehingga September sudah masuk perubahan,” katanya.

    Ia mengungkapkan serapan anggaran Pemprov Papua Barat saat ini belum sampai 30 persen. “Prasyaratnya paling tidak 35 atau 40 persen di akhir Agustus ini. Saya pikir bisa,” ucapnya.

    Baca juga:  Di Depan Menteri Bahlil, Kepala DMPTSP Papua Barat: Kekayaan SDA Hanya Ilusi

    Ia menambahkan saat ini seluruh rencana anggaran telah masuk tahap tender.
    “Kalau (program) sudah terealisasi, sudah pasti naik otomatis itu. Kami optimis pada dua minggu ini kita bisa dapatkan angka untuk melakukan pembahasan perubahan,” tuturnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai, menggelar malam kreativitas di Waisai, Sabtu (27/4/2024). Ajang ini menjadi momen...

    More like this

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai,...

    Pantau Kamtibmas, Kapolda Gelar Tatap Muka dengan Masyarakat Maybrat

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir, S.I.K, M.T.C.P. melaksanakan kunjungan kerja...

    Pasca-Lebaran Harga Kebutuhan Pokok di Manokwari Perlahan Naik

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pasca-Lebaran Idul Fitri harga sejumlah komoditas pangan di Manokwari perlahan merangkak naik....