25.6 C
Manokwari
Sabtu, April 26, 2025
25.6 C
Manokwari
More

    Perkuat Silaturahmi, Rektor IAIN Sorong Kunjungi Baznas Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Civitas Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sorong berkunjung ke Kantor Baznas Papua Barat, Jumat (18/3/2022) pekan lalu. Kunjungan ini dalam rangka merekatkan hubungan kedua lembaga.

    Hadir dalam pertemuan itu Rektor IAIN Dr. Hamzah M Ag, Wakil Rektor II Drs Hasbullah MPd Phd. Kehadiran pengurus IAIN ini disambut oleh Ketua Baznas KH Ali Mustofa dan sejumlah pengurus.

    “Tujuan kunjungan ini adalah silaturahim dan bersinergi dalam pengelolaan manajemen Baznas yang berbasis edukasi dan berbasis nilai-nilai keumatan yang memberikan nilai manfaat agar masyarakat menyadari betapa pentingnya Baznas itu,” kata Rektor IAIN Sorong Hamzah.

    Baca juga:  MRPB Jaring Aspirasi di Teluk Bintuni : Ini 3 Hak yang Disodorkan OAP

    Menurut Hamzah, sinergitas IAIN dan Baznas ke depannya akan ditindaklanjuti secara berkelanjutan dan terukur melalui sebuah komitmen yang diikat dalam MoU. Yang kemudian kata dia, dapat ditelaah dalam kajian akademik soal bagaimana mewujudkan manajemen Baznas secara profesional yang dapat dikomandoi oleh Baznas di level provinsi.

    Baca juga:  Jaga Silaturahmi, Fasharkan TNI AL Manokwari Buka Puasa Bersama Wartawan

    “Melalui sinergitas ini, kita ingin memunculkan adanya nilai timbal balik yang bisa menggerakkan persatuan umat dan rasa tanggung jawab seluruh umat Islam baik di pelosok, tingkat kabupaten dan di tingkat provinsi,” tambah Hamzah.

    Persatuan umat dan rasa tanggung jawab, lanjut Hamzah, penting dipupuk terus dalam rangka edukasi kepada umat Islam. Bahwa, Baznas itu penting untuk kemajuan umat Islam di bidang pendidikan, ekonomi, peningkatan kesejahteraan umat yang produktif.

    Baca juga:  Operasi Zebra di Bintuni: Sehari 53 Pelanggaran, 10 Orang Kena Teguran Simpatik

    Ketua Baznas Papua Barat KH Ali Mustofa mengatakan, perhatian dan dukungan kampus ini penting untuk menguatkan fungsi dan peran Baznas sebagai lembaga pemerintah.

    “Kami sangat menghargai kunjungan ini dan memberikan presiasi. Berharap bisa bersinergi ke depan sehingga hubungan ini bisa berjalan terus. Salah satu harapannya adalah bisa terbentuk UPZ di lingkungan kampus IAIN Sorong,” pungkasnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Toni Wenas Lantik Roberth Hammar sebagai Ketua PAPPRI Papua Barat

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Umum DPP Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI), Toni Wenas melantik pengurus DPD PAPPRI Papua Barat periode...

    More like this

    Toni Wenas Lantik Roberth Hammar sebagai Ketua PAPPRI Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Umum DPP Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Pemusik Republik Indonesia...

    Charles Imbir Jelang Pelantikan DPP Hanura: Jadilah Pilar Jawab Kesenjangan di Papua

    JAKARTA, LinkPapua.com - Ketua DPD Partai Hanura Papua Barat Daya, Charles AM Imbir, menyatakan...

    1.741 Casis Jalani Tes Psikologi Bintara Polri

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat tengah melaksanakan tahapan seleksi penting bagi para calon anggota...