28.4 C
Manokwari
Minggu, Februari 23, 2025
28.4 C
Manokwari
More

    Perindo Siap Menangkan Hermus di Pilkada Manokwari 2024

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – DPW Partai Perindo Papua Barat memberikan sinyal kembali mendukung Bupati Manokwari saat ini, Hermus Indou, memenangkan Pilkada Manokwari 2024 nanti.

    Ketua DPW Perindo Papua Barat, Aloysius Siep, yang menyampaikan hal itu saat helatan Muskerwil DPW Perindo Papua Barat, Rabu (1/2/2023). Siep mengatakan, Perindo akan berusaha memenangkan Hermus untuk periode kedua.

    Baca juga:  Hermus Jalani Fit and Proper Test di Hanura, Optimistis Dapat Dukungan

    “Perindo mendukung pemerintahan Hermus Indou. Salah satu hasilnya adalah pelebaran runway Bandara Rendani. Akan ada beberapa proyek besar dari APBN juga yang akan dibangun, seperti pasar tingkat Sanggeng dan pembangunan Borasi,” ujar Siep yang juga ketua pemenangan Hermus pada Pilkada Manokwari 2019 lalu.

    Baca juga:  Siap-siap! Lapak dan Kios di Sejumlah Titik di Manokwari Bakal Digusur

    Sementara, Hermus yang menghadiri Rapimwil Perindo Papua Barat mengungkapkan bahwa selama ini anggota DPRD Manokwari dari Perindo telah banyak memberikan dukungan pada pemerintah daerah.

    Hermus pun meminta semua parpol, termasuk Perindo, membangun politik cerdas dan mendidik tanpa melakukan gesekan.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Tekankan Keselarasan Program APBD 2024 dengan Kebutuhan Masyarakat

    “Dalam berkompetisi seluruh partai dengan strateginya masing-masing akan berupaya merebut hati masyarakat. Tidak mudah merebut hati rakyat. Butuh investasi sosial dan investasi ekonomi yang harus dilakukan,” ungkap Hermus. (LP3/Red)

    Latest articles

    Aplikasi Mobile JKN memudahkan Cek Status Kepersertaan

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang di selenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan kini terus berupaya untuk memberikan perlindungan kesehatan...

    More like this

    Aplikasi Mobile JKN memudahkan Cek Status Kepersertaan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang di selenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan...

    SMP Negeri 13 Manokwari Sambut Baik Program MBG dari Presiden Prabowo

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Siswa SMP Negeri 13 Manokwari menyatakan sikap menyambut baik program makan bergizi...

    PKB Bekali Kadernya Penggunaan Aplikasi SIMPEL dan SMS, Siapkan Sistem Hadapi Pemilu 2029

    MANOKWARI, Linkpapua.com-DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Papua Barat menggelar sosialisasi hasil Muktamar 2024, sekaligus...