25.8 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Penyelundupan hewan penular rabies rawan terjadi di Manokwari

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com-Stasiun Karantina Pertanian Kelas II Manokwari mensinyalir penyelundupan hewan penular virus rabies dari luar rawan terjadi di daerah ini.

    “Kami berupaya pengawasan diperketat di wilayah Pelabuhan dan Bandar Udara,” kata koordinator Fungsional Karantina Hewan Stasiun Karantina Pertanian Kelas II Manokwari, Drh Yuni Sulistyowati, Sabtu (7/11).

    Dia menjelaskan bahkan Papua dan Papua Barat secara histori tercatat sebagai daerah yang masih bebas rabies. Memperkuat upaya pencegahan, Gubernur Papua Barat telah mengeluarkan peraturan Nomor : 25 tahun 2015 berupa pelarangan pengiriman hewan penular rabies dari luar.

    Baca juga:  Ada OPD Terlalu 'Gemuk', Asisten Pemprov PB Minta Pegawai Dirolling

    Golongan hewan yang tidak boleh dikirim dari luar ke Papua Barat diantaranya kucing, anjing dan monyet. Aksi penyelundupan hewan tersebut rawan karena penghobi hewan peliharaan itu cukup banyak di setiap daerah.

    Baca juga:  Kapolda Lantik Pengurus Daerah Keluarga Besar Polri Papua Barat

    “Pengawasan kami masih terbatas pada pintu masuk sedangkan oknum-oknum pelaku ini semakin pintar,” katanya.

    Ia mengutarakan pengawasan di pelabuhan dilakukan baik untuk kapal kargo maupun penumpang. Barang dan penumpang yang turun pun menjadi sasaran dalam pengawasan tersebut.

    Baca juga:  Update Covid-19 Papua Barat: Bertambah 4 Kasus Positif, 7 Pasien Sembuh

    “Untuk kapal kargo pengawasanya lebih mudah. Kami sudah punya aplikasi jadi komoditas apa pun yang dibawa setiap kapal saat masuk sudah terbaca diaplakasi,” katanya.

    Untuk kapal penumpang pengawasan harus dilakukan secara teliti dengan memeriksa penumpang serta barang bawaanya saat turun dari kapal. Sedangkan di bandara pengawasan difokuskan pada kargo.(LPB1/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...