25.4 C
Manokwari
Minggu, Februari 23, 2025
25.4 C
Manokwari
More

    Pengawas Ad Hoc Bawaslu Se-Teluk Bintuni Ikuti Konsolidasi Pengawasan Tahapan Pemilu

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 96 orang pengawas ad hoc Bawaslu se-Kabupaten Teluk Bintuni mengikuti konsolidasi pengawasan tahapan Pemilu 2024 yang berlangsung di salah satu hotel di Teluk Bintuni, Rabu (14/12/2022).

    Ketua panitia pelaksana yang juga koordinator Sekretariat Bawaslu Teluk Bintuni, Fadly Liptiay, mengatakan peserta terdiri atas sekretaris dan anggota panwascam se-Teluk Bintuni. Konsolidasi ini berkaitan dengan berbagai ketentuan dan prosedur serta pola hubungan yang baik dalam pelaksanaan pemilu.

    Baca juga:  Wabup Edi Budoyo Lepas 500 Peserta Maraton 10 K HUT Kota Manokwari

    Kata Fadly, kegiatan ini dimaksudkan sebagai langkah menyamakan persepsi dan memperkuat hubungan antara Bawaslu bersama panwascam. “Dengan komunikasi dan interaksi dengan tujuan yang jelas sehingga peran pengawas pemilu dalam pelaksanaan pengawasan pemilu dapat mencapai suatu tujuan yang sama yang berkualitas dan berintegritas,” ujarnya.

    Baca juga:  Kantongi B1KWK dari 5 Parpol, Yo Join Siap Daftar Cabup-Cawabup Bintuni

    Fadly berujar, kegiatan ini juga bertujuan memberikan pemahaman tentang pentingnya pengawasan selama tahapan pemilu, memberikan pemahaman pola hubungan dalam penyelenggaraan pemilu, serta meningkatkan kesadaran tentang hak dan kewajiban pengawas pemilu.

    Sementara, Koordinator Penanganan Data dan Informasi Bawaslu Teluk Bintuni, Daniel, yang sekaligus membuka secara resmi kegiatan mengatakan, perlu bagi pengawas ad hoc Bawaslu mengetahui tahapan-tahapan pemilu apa saja yang telah dan akan dilaksanakan.

    Baca juga:  PPP Teluk Bintuni Laporkan 5 Kecurangan di Kampung Argosigemerai

    “Untuk mengetahui pola hubungan apa saja yang perlu dilakukan, tentu rekan-rekan pengawas ad hoc harus tahu tugas peran dan fungsi masing-masing,” ujarnya.

    Menjadi narasumber pada kegiatan ini, yakni anggota KPU Teluk Bintuni Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Lukman Hasan. (LP5/Red)

    Latest articles

    Hari Kedua Retreat di Akmil, Kepala Daerah Senam Pagi Bareng Mendagri

    0
    MAGELANG, Linkpapua.com- Suasana penuh semangat dan kebersamaan mewarnai pagi hari kedua retreat kepala daerah di Lembah Tidar Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Sabtu...

    More like this

    Roy Masyewi Ungkap Harapan ke Yo Join: Kami Ingin Pembangunan Berkeadilan

    JAKARTA,LinkPapua.com- Perwakilan dari partai pendukung Yo Join, Roy Masyewi mengatakan, setelah pelantikan, Yohanis Manibuy...

    Tim Pemenangan Yo Join Ajak Semua Komponen Bergandengan Bangun Bintuni

    JAKARTA,LinkPapua.com- Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni, Yohanes Manibuy – Joko Lingara resmi...

    Usai Dilantik, Hari ini Bupati Yohanis Manibuy Lanjut Retret ke Akmil

    JAKARTA,LinkPapua.com - Yohanis Manibuy - Joko Lingara resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati...