28.9 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Pemprov Papua Barat Targetkan Penyerahan DPA Bulan ini, Tunggu Mutasi Kelar

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Pemprov Papua Barat menargetkan penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dilakukan bulan ini setelah proses mutasi pejabat rampung. Meski sedikit telat, program di OPD diharapkan berjalan lebih cepat.

    Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemprov Papua Barat Melkias Werinussa mengatakan, penyerahan DPA mengalami sedikit keterlambatan. Ia mengakui ada hal-hal teknis yang belum kelar namun tidak akan memakan waktu lama.

    Baca juga:  Digagas Waterpauw, Malam Pergantian Tahun Digelar Terpusat di Lapangan Borasi Manokwari

    “Bulan ini kita harapkan rampung. Kalau DPA sudah jadi, tinggal penyerahan saja. Mudah-mudahan dalam bulan ini tapi tanggalnya belum pasti,” ujar Melkias kepada wartawan, Senin (13/3/2023).

    Diakui Melkias, penyerahan ini kemungkinan baru akan dilakukan setelah pelaksanaan evaluasi dan uji kompetensi terhadap semua OPD. Agar setelah penyerahan, OPD bisa segera bergerak melaksanakan program kerja.

    Baca juga:  Titus Sewa, Penyerang Posramil Kisor Divonis 18 Tahun Penjara

    “Ada kebijakan duluan sehingga kantor bisa berjalan sehingga ada UP yang diberikan. Tapi kegiatan yang sifatnya belanja modal masih di DPA,” paparnya.

    Baca juga:  KPU Mansel Tetapkan 320 Bacaleg Masuk Daftar DCS

    Sebelumnya, pemerintah pusat telah mengeluarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 206/PMK.07/2022 tentang alokasi transfer ke daerah untuk wilayah Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya tahun anggaran 2023. Pasca dikeluarkan PMK 206, saat ini DPA Papua Barat belum diserahkan kepada OPD sebagai pengguna anggaran. (LP9/Red)

    Latest articles

    Asisten I Pemprov PB Wanti-wanti ASN: Tetap Netral, Kita Diawasi Bawaslu...

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten I Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini memimpin apel gabungan ASN di kantor Gubernur Papua Barat, Jumat (22/11/2024). Dalam amanatnya,...

    More like this

    Survei Poltracking Pilkada Bintuni: Sulit Terkejar, Elektabilitas Yo Join 43,8%

    TELUK BINTUNI,Linkpapua.comPoltracking Indonesia merilis hasil survei elektabilitas calon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni....

    Kampanye Dimulai Hari ini, Lintas Komponen di Papua Barat Serukan Pilkada Damai

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat menggelar deklarasi kampanye damai dengan melibatkan lintas elemen, Selasa...