26.5 C
Manokwari
Selasa, Juni 24, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Pemprov Papua Barat Pastikan Lapangan Ucapara HUT ke-79 RI Siap Digunakan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Barat Yacob Fonataba mengatakan, lapangan upacara yang akan menjadi tempat pelaksanaan HUT ke-79 RI telah siap digunakan. Beberapa prasarana pelengkap juga telah dibenahi.

    “Lapangan upacara sudah siap. Hari ini jika penyangga tiang bendera sudah bisa dilepas maka pasukan paskibra sudah bisa latihan di lapangan upacara,” terang Yacob, Senin (5/8/2024).

    Dijelaskan Yacob, tiang bendera yang tadinya 10 meter kini sudah ditambah menjadi 17 meter. Penambahan ini sesuai ketentuan standar secara nasional.

    Baca juga:  Waktu Sisa 43 Hari, Yacob Fonataba Minta OPD Kebut Serapan Anggaran

    Yacob mengimbau kepada seluruh ASN, OPD dan honorer untuk berpartisipasi memasang bendera merah putih dan umbul-umbul.

    “Sudah ada surat edaran dari Bupati dan Gubernur terkait pemasangan bendera dan umbul-umbul. Maka, saya perintahkan untuk semuanya ikut berpartisipasi,” jelas Yacob.

    Yacob menambahkan bahwa nantinya akan diadakan pembersihan mulai tanggal 5 – 8 Agustus. Pembersihan menyambut HUT Kemerdekaan akan dimulai dari halaman kantor gubernur, dan masing-masing kantor dinas.

    Baca juga:  Inflasi Papua Barat Melesat 4,8%, Ali Baham Instruksikan Buka Lahan Susweni

    Sementara di tanggal 9 akan diadakan pembersihan dari sepanjang jalan kantor gubernur sampai Jalan Polisi 13 menuju Rendani.

    “Selebihnya setelah Jalan Polisi 13 tidak perlu karena saya melihat di sana pertokoan dan kios-kios. Di sana mungkin berdasarkan imbauan pak Bupati itu diimbau untuk memasang umbul-umbul dan pembersihan lingkungan. Maka, kita tidak perlu lagi bersihkan bagian sana,” ujar Yacob.

    Baca juga:  Pemeriksaan 771 ASN Dimulai Besok, Polda Papua Barat: Tersangka Bisa Bertambah

    Ia juga mengaku akan libatkan masyarakat dalam pembersihan.

    “Ada beberapa masyarakat yang mengajukan proposal untuk pembersihan. Bagi bapak ibu yang tidak terlalu efektif bekerja maka bisa membantu membersihkan lingkungan kantor masing-masing,” katanya.

    Selanjutnya Yacob mengimbau panitia persiapan HUT RI besok akan dilakukan pengecekan terakhir termasuk anggaran total yang akan digunakan mengingat persiapan secara efektif tinggal 10 hari ke depan. (LP14/red)

    Latest articles

    Workshop Pengelolaan Keuangan Desa, Gubernur Papua Barat Tekankan Transparansi-Akuntabilitas

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana desa saat membuka Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan...

    More like this

    Workshop Pengelolaan Keuangan Desa, Gubernur Papua Barat Tekankan Transparansi-Akuntabilitas

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam...

    Polresta Manokwari Lepas Tukik di pesisir Pantai Meinyunfoka Sambut Hari Bhayangkara ke 79

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolresta Manokwari Kombes Pol Ongky Isgunawan bersama PJU dan Ketua Bhayangkari Daerah Papua...

    Bupati Mansel Serahkan SK ke 193 CPNS dan 495 PPPK, Dorong Reformasi Birokrasi

    MANSEL, LinkPapua.com - Bupati Manokwari Selatan (Mansel), Bernard Mandacan, menyerahkan surat keputusan (SK) kepada...